Kalah Telak atas Tim Medioker, Klopp Santai

Manajer Liverpool, Juergen Klopp.
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - Liverpool menelan pil pahit setelah kalah dari Mainz 05 di laga persahabatan, Minggu 7 Agustus 2016. The Reds kalah dengan skor telak 4-0. 

5 Fakta Menarik Jelang Duel Everton vs Liverpool di Premier League
Bermain di Opel Arena, Liverpool tampil di bawah performa. Hal ini dimanfaatkan oleh Mainz 05 dengan menerapkan permainan cepat. Hasilnya gol pembuka lahir di menit ke-15 melalui Daniel Brosinski. Mainz kemudian kembali menambah keunggulan melalui Jhon Cordoba di menit ke-45. 
 
Liverpool Sudah Temuka Pengganti Juergen Klopp
Memasuki babak kedua, Mainz kembali menguasai pertandingan. Dua gol kembali tercipta melalui Yunus Malli dan Yoshinori Muto, masing-masing di menit ke-59 dan menit ke-74. Skor akhir 4-0 berakhir hingga peluit panjang dibunyikan. 
 
Trent Alexander-Arnold Siap Bangkitkan Juara Liverpool
Manajer Liverpool, Juergen Klopp buka suara terkait hasil minor skuatnya. Dia mengaku akan belajar dari kekalahan tersebut. 
 
"Saya sudah memberikan arahan di babak pertama. Namun sulit bagi kami untuk bermain 100 persen," kata Klopp, seperti dilansir situs resmi klub. 
 
"Situasi yang sulit saat ini. Namun kekalahan 4-0 yang terjadi saat ini dapat kami atasi. Kami bisa belajar dari kesalahan tersebut," lanjut mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut. 
 
 
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya