Jadi Pemain Pengganti di Chelsea, Ini Curhatan Fabregas

Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas
Sumber :
  • Reuters / Hannah McKay

VIVA.co.id - Cesc Fabregas mengaku dalam posisi yang cukup sulit di Chelsea. Pemain Spanyol ini merasa sedih dengan posisinya yang hanya menjadi pemain pelapis.

Leandro Trossard Menyela Ben White dengan Tegas, Akhiri Perdebatan Tentang Bintang Arsenal

Kedatangan Antonio Conte ke Chelsea, membuat posisi Fabregas tidak nyaman. Manajer asal Italia tersebut tak sering memasukan mantan pemain Arsenal itu dalam skuat intinya.

Conte lebih sering menduetkan Nemanja Matic dan N'Golo Kante di lini tengah. Tercatat, Fabregas baru bermain 13 pertandingan di Premier League.

Pengakuan Pochettino Usai Chelsea Dibantai Arsenal

Di mana, delapan laga di antaranya bermain sebagai pemain pengganti. Terakhir, pemain asal Spanyol tersebut turun dari bangku cadangan kala Chelsea menang atas Hull City.

Dalam laga yang dimenangkan dengan skor 2-0 tersebut, pemain berusia 29 tahun tersebut memberikan assist. Walaupun hanya menjadi pemain pengganti, Fabregas mengaku tetap memberikan sepenuhnya kala di atas lapangan.

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

"Saya bermain sepakbola untuk menang dan bersenang-senang. Ketika saya tak bermain saya tak menikmatinya tapi saya senang jika tim bermain baik. Sepakbola adalah kehidupan saya, segalanya untuk saya," kata Fabregas di situs resmi Chelsea.

"Setiap kali saya di atas lapangan selalu memberikan yang terbaik. Dalam pertandingan ini kembali berjalan baik sehingga saya harus bisa mempertahankannya dan menunjukkan pada pelatih bahwa saya pantas bermain," sambungnya.

Phil Foden saat Manchester City vs Manchester United

5 Fakta Mengerikan Jelang Duel Brighton vs Manchester City di Premier League

Manchester City akan datang ke markas Brighton dalam laga tunda Premier League matchday ke 29 di Stadion American Express pada Jumat dini hari nanti, 26 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024