Arsenal Nyaris Kalah di Markas Southampton

Penyerang Arsenal, Olivier Giroud (kedua dari kiri)
Sumber :
  • REUTERS/Dylan Martinez

VIVA – Arsenal selamat dari kekalahan saat melawat ke St. Mary's Stadium, dalam laga lanjutan Premier League pekan ke-16. Armada The Gunners harus puas bermain imbang 1-1 kontra Southamptob, Minggu 10 Desember 2017 WIB.

Manchester United Bisa Bantu Manchester City Juara Premier League

Arsenal sudah kebobolan saat pertandingan baru berjalan tiga menit. Adalah penyerang Southampton, Charlie Austin, yang mampu mengoyak gawang Petr Cech usai menerima umpan terobosan Dusan Tadic.

Kebobolan, Arsenal mencoba merespons. Menit 18, Arsenal mendapat peluang lewat sepakan Alexandre Lacazette. Sayang, tendangan penyerang anyar Arsenal masih mampu diamankan kiper Southampton, Fraser Forster.

Kata Pep Guardiola Usai Erling Haaland Cetak 4 Gol Lawan Wolves

Peluang kembali gagal dimaksimalkan Arsenal di menit 32. Forster yang tampil cukup impresif dalam laga ini jadi biang kegagalan Arsenal, setelah menggagalkan peluang Aaaron Ramsey.

Hingga laga babak pertama usai, Arsenal harus mengakui keunggulan sementara Southampton 1-0.

Reaksi Elkan Baggott Usai Ipswich Town Promosi ke Premier League

Memasuki babak kedua, Arsenal yang tertinggal di babak pertama, meningkatkan intensitas serangannya. Namun, Southampton yang justru lebih dulu mengancam gawang Arsenal. Beruntung, tembakan jarak jauh Nathan Redmond mampu diamankan Cech.

Southampton kembali nyaris menggandakan keunggulannya di menit 61, lewat aksi Oriol Romeu. Tembakkan keras eks gelandang Chelsea ini masih membentur mistar gawang Arsenal.

Arsenal akhirnya mampu mencetak gol penyeimbang di menit 88, lewat aksi Olivier Giroud. Menerima umpan Alexis Sanchez, bola sundulan Giroud jatuh di dalam gawang tanpa bisa dihalau Forster.

Hingga wasit meniup peluit akhir tanda berakhirnya laga, skor imbang 1-1 jadi hasil pertandingan Southampton kontra Arsenal. Hasil imbang ini cukup mengantar Arsenal naik satu tingkat ke urutan kelima klasemen sementara Premier League, dengan catatan 29 poin.

Susunan Pemain:

Southampton: Fraser Forster (gk); Maya Yoshida, Jack Stephens, Virgil van Dijk, Ryan Bertrand, Pierre- Emile Hoejbjerg, Oriol Romeu, James Ward-Prowse, Dusan Tadic (Steven Davis'88), Nathan Redmond (Sofiane Boufal'74), Charlie Austin (Manolo Gabbiadini'86).

Arsenal: Petr Cech (gk); Laurent  Koscielny, Per Mertesacker (Danny Welbeck'64), Nacho Monreal, Hector Bellerin, Aaron Ramsey, Granit Xhaka (Jack Wilshere'69), Sead Kolasinac, Mesut Oezil, Alexis Sanchez, Alexande Lacazette (Olivier Giroud'72).
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya