Klasemen Premier League: Chelsea Gagal Salip MU

Duel Chelsea vs Arsenal
Sumber :
  • Reuters/John Sibley

VIVA – Chelsea gagal mewujudkan misi menyalip Manchester United di posisi dua klasemen Premier League. Itu setelah The Blues hanya mampu bermain imbang 2-2 dengan Arsenal dalam Derby London di Emirates Stadium, Kamis dini hari WIB, 4 Januari 2018.

Pengakuan Pochettino Usai Chelsea Dibantai Arsenal

Atas hasil ini, Chelsea tertahan di posisi tiga. Sang juara bertahan mengumpulkan 46 poin dari 22 pertandingan.

Chelsea tertinggal satu angka dari MU di posisi dua. Sedangkan dengan Manchester City, The Blues sudah terpaut jarak 16 poin.

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

Sementara itu, Arsenal gagal menyalip Tottenham Hotspur di peringkat lima. The Gunners tertahan di peringkat enam dengan 39 poin dari 22 pertandingan,

Arsenal terpaut satu poin dengan Spurs. Armada Arsene Wenger tertinggal lima poin dari Liverpool yang ada di posisi empat atau zona Liga Champions.

Mikel Arteta Berharap Lebih dari Kapten Arsenal

Posisi tiga terbawah atau zona degradasi ditempati Stoke City, West Bromwich Albion, dan Swansea City. Stoke mengumpulkan 20 poin, disusul West Brom dan Swansea yang sama-sama menorehkan 16 angka. (ren)

Pemain Arsenal, Leandro Trossard jebol gawang FC Porto

Leandro Trossard Menyela Ben White dengan Tegas, Akhiri Perdebatan Tentang Bintang Arsenal

Leandro Trossard menegaskan bahwa Ben White bermaksud mencetak gol keduanya dalam kemenangan Arsenal atas Chelsea, meskipun ada pertanyaan apakah itu sebuah kesalahan.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024