Awal Pekan Depan Ronaldo Bakal Diperkenalkan Juventus

Ucapan selamat datang untuk Cristiano Ronaldo.
Sumber :
  • Instagram/Juventus

VIVA – Juventus secara resmi mengumumkan tanggal perkenalan sang megabintang, Cristiano Ronaldo. Pemain asal Portugal itu akan diperkenalkan ke publik Allianz Stadium pada Senin, 16 Juli 2018.

5 Fakta Menarik Juventus Melangkah ke Final Coppa Italia

Hal itu diumumkan Si Nyonya Tua melalui akun Twitter resminya. Di situ terpampang foto siluet Ronaldo disertai keterangan tanggal 16.07.18 dikutip Football Italia.

Kepastian bergabungnya pemain 33 tahun ke Juventus menjadi kabar yang menghebohkan jagat sepakbola. Sebab, tak ada yang menduga jika Ronaldo akan menjajal Serie A.

Jude Bellingham Bakal Jadi Legenda Real Madrid

Dia justru gencar dilaporkan bakal kembali ke Manchester United atau bergabung dengan klub kaya, Paris Saint-Germain. Tapi, nyatanya dia memilih untuk menjalani tantangan baru bersama sang juara Serie A dalam tujuh musim beruntun.

Ronaldo ditransfer dari Real Madrid sebesar 112 juta euro (Rp1,88 triliun). Dia menjadi pemain termahal Juventus mengalahkan Gonzalo Higuain.

Bicara Kekalahan dari Madrid, Bek Barcelona Silang Pendapat dengan Xavi

Tak hanya itu, eks pilar MU itu juga bakal digaji tinggi. Diketahui, Bianconeri harus merogoh 30 juta euro per tahun untuk membayar gaji sang pemain.

Beruntung, Juve mendapat suntikan dana dari FIAT sebagai sponsor utama. Namun, mereka juga harus melepas beberapa pemain untuk menyeimbangkan neraca keuangan agar tidak terganjal financial fair play.

Rumor yang beredar, dua pemain yang bakal dilepas Juventus adalah Paulo Dybala dan Higuain. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya