Alami Kebuntuan, Milan Diimbangi Torino

Para pemain AC Milan.
Sumber :
  • Twitter/@acmilan

VIVA – AC Milan gagal meraih poin penuh saat menghadapi Torino di lanjutan ajang Serie A, Senin dini hari WIB, 10 Desember 2018. Kedua tim mengakhiri laga dengan skor imbang 0-0. 

2 Predator AC Milan di Mata Stefano Pioli

Tampil di kandang sendiri, Milan tertekan di menit awal laga. Tim tamu mendapat kesempatan di menit ke-6 melalui tandukan Iago Falque, beruntung Gianluigi Donnarumma mampu mengantisipasinya. 

Milan balik menekan, di menit ke-17 mereka hampir membuka keunggulan melalui Andrea Belotti. Namun sepakannya masih melebar, skor masih 0-0. Rossoneri kembali memberikan ancaman di menit ke-44. 

Donnarumma Bikin PSG Tewas, yang Girang Malah Fans AC Milan

Di awali dari umpan terobosan yang diberikan oleh Gonzalo Higuain. Suso yang sudah mendapat ruang menembak tidak menyia-nyiakan kesempatan, sayang masih melenceng tipis di sisi gawang. 

Di babak kedua, jual beli serangan terjadi. Di menit ke-61, Rossoneri mendapat kesempatan emas melalui kerja sama Higuain dan Hakan Calhanoglu tapi gagal berbuah gol. 

Dampak Psikologis Perang Rusia-Ukraina kepada Pemain Atalanta

Torino balik menekan dari sisi kiri pertahanan Milan. Mereka mencoba mendobrak tapi selalu mengalami kebuntuan. 

Tidak ada gol tercipta, skor 0-0 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Atas hasil ini, Rossoneri bertahan di posisi ke-4 Serie A dengan raihan 26 poin dari 15 laga. Sedangkan Torino di posisi ke-6 dengan 22 poin dari 15 laga. 

Susunan Pemain:

AC Milan: Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Ignazio Abate, Cristian Zapata, Ricardo Rodriguez; Suso, Tiemoue Bakayoko, Franck Kessie, Hakan Calhanoglu (Samu Castillejo 72'), Gonzalo Higuain, Patrick Cutrone.

Torino: Salvatore Sirigu; Armando Izzo, Nicholas N’Koulou, Koffi Djidji; Ola Aina, Soualiho Meite, Tomas Rincon, Daniele Baselli (Sasa Lukic 84'), Cristian Ansaldi (Alex Berenguer 93'), Iago Falque (Simone Zaza 70'), Andrea Belotti

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya