Sah! Serie A Bergulir Lagi 20 Juni 2020

Dua penggawa Juventus terpapar virus corona, Blaise Matuidi & Paulo Dybala
Sumber :
  • twitter.com/MATUIDIBlaise/

VIVA – Masa depan Serie A akhirnya menemui titik terang. Menteri Olahraga Italia, Vincenzo Spadafora mengumumkan bahwa Serie A musim ini akan dilanjutkan pada 20 Juni 2020. 

Prediksi Serie A: Cagliari vs Juventus

Keputusan itu diambil setelah Spadafora menggelar rapat virtual dengan Federasi Sepakbola Italia (FIGC), asosiasi pemain, dan operator Serie A.

Spadafora mengatakan, pemerintah Italia telah menyetujui pedoman kesehatan yang diberikan FIGC serta rencana cadangan apabila Serie A sewaktu-waktu kembali ditangguhkan.

Juventus Gantung Nasib 2 Pemain

Duel Lazio vs Juventus.

Baca Juga: Ronaldo dan Si Seksi Georgina Bersepeda, Pemain Timnas Bereaksi

Torino Vs Juventus, Pemain Ini Kena Sentil Allegri

"Komite Sains Pemerintah Italia (CTS) menyetujui protokol pertandingan, tetapi tetap mempertahankan prosedur karantina,"  kata Spadafora, dikutip  SkySports 

"FIGC telah menjelaskan tentang rencana B (playoff dan playout) dan rencana C (tidak ada tim juara dan terdegradasi sehingga hanya menentukan tim yang lolos ke kompetisi Eropa musim depan). Kompetisi akan dilanjutkan pada 20 Juni (waktu Italia)," sambungnya.

Dengan pengumuman ini, persaingan ketat tiga klub papan atas akan kembali bisa dinikmati. Juventus kini masih berada di puncak klasemen dengan poin 63 poin.

Di peringkat kedua, Lazio mengintai dengan hanya selisih satu angka. Sementara Inter Milan di peringkat ketiga dengan poin 54 serta memiliki bekal satu pertandingan lebih banyak.

Selebrasi skuad Inter Milan

Rencananya, sebelum Serie A bergulir, sepakbola Italia akan 'hidup' lagi dengan laga Coppa Italia. Kini, Coppa Italia 2020 sudah menyelesaikan leg pertama babak semifinal. Keempat semifinalis yang memperebutkan tiket final adalah Juventus, Inter, AC Milan, dan Napoli.

Di sisi lain, kabar ini tentu menjadi angin segar bagi pecinta sepakbola di seluruh dunia. Sebelum Serie A, Premier League juga sudah mengumumkan bahwa akan kembali bergulir pada 17 Juni 2020.

Akan ada dua pertandingan yang digelar pada tanggal tersebut yaitu Aston Villa vs Sheffield United dan Manchester City vs Arsenal. 

Baca Juga:

Premier League Kembali Bergulir 17 Juni 2020 Tanpa Penonton

Premier League 'Dibuka' Laga Panas Manchester City Vs Arsenal

Bersenanglah Liverpool, Premier League Kembali Bergulir 17 Juni 2020

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya