Tampil Beringas, AC Milan Hancurkan Sassuolo

Selebrasi striker AC Milan Rafael Leao usai bobol gawang Sassuolo.
Sumber :
  • Twitter: AC Milan

VIVA – AC Milan mengamuk dalam lanjutan Serie A, Minggu 20 Desember 2020. Skuat asuhan Stefano Pioli menghancurkan Sassuolo 2-1 di  Mapei Stadium.

2 Predator AC Milan di Mata Stefano Pioli

Sejak awal babak pertama, Milan bermain mengerikan. Mereka menciptakan gol cepat menit 1 lewat Rafael Leao.

Unggul cepat, Milan terus menggempur pertahanan Sassuolo. Hakan Calhanoglu mencetak gol di menit 9, tapi dianulir.

Donnarumma Bikin PSG Tewas, yang Girang Malah Fans AC Milan

Sassuolo berupaya membalas, serangan demi serangan dilancarkan.

Alih-alih mencetak gol, Sassuolo kembali kebobolan. Winger Milan Alexis Saelemaekers mencetak gol menit 26,

Dampak Psikologis Perang Rusia-Ukraina kepada Pemain Atalanta

Meski Sassuolo berupaya memperkecil ketertinggalan, skor 1-0 bertahan untuk keunggulan Milan.

Babak kedua, Sassuolo mencoba bangkit. Mereka tak patah arang dan terus menggempur pertahanan Milan.

Milan bercoba bermain lebih hati-hati, meski demikian mereka tetap melancarkan serangan yang membahayakan Sassuolo.

Sasuolo sukses memperkecil ketertinggalan. Winger mereka Domenico Berarrdi mencetak gol menit 89. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga, skor 2-1 bertahan untuk kemenangan Milan.

Atas hasil ini, Milan masih memuncaki klasemen sementara Serie A dengan torehan 31 poin. Sedangkan Sassuolo menempati posisi enam klasemen dengan 23 poin.

Susunan Pemain:

Sassuolo: (GK) Andrea Consigli, Rogerio (Kyriakopoulus 46'), Gianmarco Ferrari, Marlon, Jeremy Toljan (Mert Muldur 61'), Maxime Lopez, Mehdi Bourabia, Hamed Junior Traore (Pedro Obiang 86'), Filip Duricic (Jeremie Boga 57'), Domenico Berardi, Gregoire Defrel (Francesco Caputo 46').

AC Milan: Gianluigi Donnarumma, Davide Calabria, Pierre Kalulu, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez, Sandro Tonali (Rade Krunic 46'), Franck Kessie, Alexis Saelemaekers (Samuel Castelijo 79'), Brahim Diaz (J. Petter Hauge 57'), Hakan Calhanoglu (Daniel Maldini 86'), Rafael Leao.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya