Juventus Disuruh Usir Ronaldo, Bikin Tim Tak Berkembang

Massimiliano Allegri saat masih menjabat pelatih Juventus
Sumber :
  • Guardian

VIVA – Beberapa waktu lalu publik Juventus dihebohkan dengan pertemuan antara Presiden Andrea Agnelli serta eks pelatih Massimiliano Allegri. Isu yang mencuat, dia disiapkan untuk menjadi pengganti Andrea Pirlo.

5 Fakta Menarik Juventus Melangkah ke Final Coppa Italia

Tapi hal tersebut tak menjadi kenyataan. Pirlo sekarang masih tetap menjadi allenatore Juventus.

Mulai reda rumor tersebut, sekarang kembali muncul laporan baru tentang Allegri dengan Juventus. Pria asal Italia itu kabarnya memberikan pesan khusus yang bikin heboh kepada Agnelli.

Inter Milan Pastikan Scudetto Bintang Kedua, Ini 7 Tim Tersukses di Serie A

Menurut La Republicca, Allegri secara terang-terangan menyarankan agar Juventus mendepak Cristiano Ronaldo. Alasannya cukup sadis. CR7 dianggap menjadi penghambat perkembangan tim dan klub.

"Singkirkan Ronaldo. Dia menghalangi pertumbuhan tim dan klub," kata Allegri menurut surat kabar tersebut.

Prediksi Semifinal Coppa Italia: Lazio vs Juventus

Photo :
  • /twitter.com/juventusfcen

Allegri sebelumnya pernah menangani Ronaldo. Itu pada musim perdana bintang asal Portugal tersebut hijrah dari Real Madrid ke Juventus.

Sepanjang bersama-sama, tidak ada masalah antara kedua pihak. Hubungan Allegri dengan Ronaldo cenderung baik-baik saja.

Masa depan Ronaldo sebelum ini juga memang sudah menjadi tanda tanya. Juventus masih pikir-pikir ingin mempertahankan karena beban gajinya yang terlalu besar. Lagi pula selama tiga musim bergabung, kehadiran mantan penggawa Manchester United itu selalu gagal membawa tim memenuhi ekspektasi, khususnya di Liga Champions.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya