Gawat, Badai Cedera Ganggu Persaingan Scudetto Serie A

Skuad AC Milan merayakan kemenangan
Sumber :
  • Twitter/@acmilan

VIVA – Persaingan Serie A Italia musim ini menjadi salah satu yang terpanas di antara lima liga top Eropa. Empat tim bersaing ketat dalam perebutan gelar juara.

Hajar Arema FC, Modal PSS Sleman Selamat dari Degradasi

Hanya lima poin yang memisahkan Napoli, AC Milan, Inter Milan, dan Atalanta. Masalahnya, ketika persaingan mulai meruncing, seluruh tim tersebut dilanda badai cedera.

Yang menjadi sorotan, para pemain yang harus menepi justru merupakan pilar penting di tiap-tiap tim. Yang dikhawatirkan berpotensi mengganggu ketatnya persaingan menuju tangga juara seperti dikutip Football Italia.

PSS Sleman Berharap Wasit Pimpin Duel Lawan Arema FC dengan Fair Play

Striker Napoli, Victor Osimhen.

Photo :
  • twitter.com/en_sscnapoli

Mulai dari Napoli. Dua pilarnya, Victor Osimhen dan Zambo Anguissa, harus naik meja perawatan selama beberapa pekan.

Hasil Lengkap: Bayer Leverkusen Juara Bundesliga, Liverpool dan Arsenal Tumbang

Belum lagi Lorenzo Insigne, Fabian Ruiz, Kalidou Koulibaly yang juga mengalami masalah serupa.

Yang membuat Luciano Spalletti pusing, mereka harus menghadapi Atalanta dalam kondisi yang pincang tersebut.

Pun dengan Atalanta. Dua pemain andalannya, Robin Gosens dan Matteo Lovato, bahkan harus menepi hingga akhir tahun.

Matteo Darmian

Photo :
  • instagram

Di sisi lain, duo Milan juga tak lepas dari masalah yang sama. Inter Milan harus kehilangan tiga pemainnya, yakni Stefan de Vrij, Matteo Darmian, dan Andrea Ranocchia, di pekan padat. Terlebih, di laga selanjutnya mereka akan menghadapi AS Roma di Stadio Olimpico.

Terakhir, Milan juga harus merasakan kendala yang sama. Bahkan, terbilang jumlah pemain yang cedera di kubu Rossoneri lebih banyak ketimbang tim lainnya.

Striker AC Milan, Olivier Giroud

Photo :
  • twitter.com/acmilan

Setidaknya, ada lima pemain yang harus menjalani perawatan, yakni Davide Calabria, Olivier Giroud, Ante Rebic, dan Samu Castillejo. Terbaru, Simon Kjaer yang kondisinya mengkhawatirkan setelah didiagnosa mengalami masalah di lututnya.

Beruntungnya, Mike Maignan dan Fikayo Tomori sudah bisa kembali merumput. Milan pun kembali menipiskan selisih angka berkat kemenangan telak atas Genoa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya