Rintihan Allegri Usai Juventus Kena Comeback Sadis Tim Degradasi

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri.
Sumber :
  • AP Photo/Antonio Calanni

VIVA – Juventus bernasib tragis saat bertandang ke markas Genoa dalam laga lanjutan Serie A. Tampil di Luigi Ferraris, Sabtu dini hari WIB, 7 Mei 2022, Juventus kalah dengan skor 1-2.

Maarten Paes Gagalkan Penalti Eks Juventus, FC Dallas Tetap Kalah

Ironisnya, Juventus mengalami kekalahan setelah sempat unggul lebih dulu. Juventus membuka keunggulan pada menit ke-48 lewat Paulo Dybala.

Juventus sebenarnya memiliki banyak peluang untuk mencetak gol tamban. Namun, sejumlah percobaan yang dilakukan Dusan Vlahovic cs tak membuahkan hasil.

Allegri Angkat Bicara soal Dusan Vlahovic yang Kesal karena Diganti

Sadis, Genoa bangkit da mencetak dua gol di menit-menit akhir pertandingan. Albert Gudmundsson mencetak gol menit ke-87 dan membuat skor seimbang 1-1.

di injury time, Mattia De Sicglio melanggar Kelvin Yeboah di kotak penalti, membuat wasit menunjuk titik putih. Domenico Criscito,berhasil menjalankan tugasnya. Genoa menang 2-1.

Puasnya AC Milan Bawa Pulang Poin dari Markas Juventus

Usai pertandingan, pelatih Juventus Massimiliano Allegri marah besar. Dia menyebut seharusnya Juventus bisa mencetak lebih dari satu gol.

"Lebih dari marah, saya betul-betul kecewa gagal memenangkan laga ini saat kami sedang tampil bagus. Kami harusnya mencetak gol kedua, tapi malah tidak bisa," kata Allegri dilansr Skysport.

"Saya sedih ketika menelan kekalahan, tapi setidaknya hasil ini tak begitu memberi perbedaan di klasemen. Sekarang kami punya laga final Coppa Italia, dan jelas kami tak boleh melakukan kesalahan yang sama," lanjut Allegri.

Kekalahan ini membuat Juventus tertahan di peringkat keempat klasemen sementara dengan poin 69. Sedangkan Genoa masih terjerembab di zona degradasi degan poin 28.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya