Ambisi Duet Lukaku-Dybala di Inter Terhalang Pemain Keras Kepala

Striker Chelsea, Romelu Lukaku
Sumber :
  • twitter.com/ChelseaFC

VIVA – Inter Milan punya rencana memboyong Romelu Lukaku balik dari Chelsea. Negosiasi sudah digelar antara kedua pihak.

Antonio Conte Resmi Jadi Pelatih Napoli

Tak hanya itu, Inter juga digadang-gadang akan melabuhkan Paulo Dybala. Sang striker segera berstatus bebas transfer karena kontraknya tidak diperpanjang Juventus.

Tentu ada sejumlah kendala yang dihadapai Inter untuk mewujudkan duet Lukaku-Dybala di lini depan mereka. Salah satunya dari dalam tim sendiri.

Inter Milan Punya Presiden Baru

Paulo Dybala

Photo :
  • instagram

Untuk menggaet pemain anyar, Inter kemungkinan harus melepas beberapa penggawa yang ada. Selain memberikan tempat, itu juga untuk menjaga budget gaji tim.

Pengakuan Jujur Emil Audero soal Main untuk Timnas Indonesia

Arturo Vidal dan Alexis Sanchez disebut menjadi dua calon tumbal Inter. Tapi ada kendala di sana.

Buat Vidal, mungkin tidak terlalu berarti, sebab dia juga segera habis kontrak.

Namun untuk Sanchez, Inter masih terikat kontrak sampai tahun depan. Laporan Football Italia, sayangnya si pemain menolak untuk dibuang.

Kabarnya sudah ada beberapa tawaran buat Sanchez, dari Turki dan Jepang. Tapi dia menolak, dan bersikeras tetap mau bertahan di Inter.

Jika begitu maka Inter akan sulit mendapatkan untung dari penjualan Sanchez. Opsi paling mungkin sekarang adalah menawarkannya pemutusan kontrak dengan jalur damai.

Dirasa bagi Inter itu lebih menguntungkan, ketimbang harus membayar gaji si pemain sampai tahun depan. Apalagi Sanchez merupakan salah satu pemain dengan bayaran tertinggi dalam tim.

Pemain Timnas Turki rayakan gol.

Profil Timnas Turki di Piala Eropa 2024, Peningkatan Performa di Bawah Vincenzo Montella

Timnas Turki bakal mendiami Grup F bersama Portugal, Republik Ceko, dan Georgia di Euro 2024 atau Piala Eropa 2024.

img_title
VIVA.co.id
8 Juni 2024