Parma Menang Besar Atas Tuan Rumah Juve

Raffaele Palladino
Sumber :
  • Zimbio

VIVAnews - Juventus gagal meraih poin penuh dalam lanjutan kompetisi Serie-A. Menghadapi tamunya Parma, Juve menyerah kalah 1-4 pada laga yang digelar hari Kamis, 6 Januari 2011.

Permainan Juve sulit berkembang karena harus kehilangan Felipe Melo yang diusir keluar oleh wasit karena berkelahi di menit 17. Gawang Juve yang dikawal Marco Storari jebol pertama kali di menit 41. Tendangan kaki kiri Sebastian Giovinco menusuk pojok gawang Juve. Skor sampai jeda 1-0 untuk Parma.

Tiga menit setelah kick off babak kedua, tim tamu berhasil memperbesar keunggulan. Umpan silang Francesco Valiani yang diawali oleh sebuah serangan balik diselesaikan dengan sempurna oleh Giovinco.

Tuan rumah sempat memperkecil ketinggalan. Pada menit 60 Alberto Aquilani mengirimkan umpan matang yang diselesaikan lewat sebuah sundulan mematikan oleh Nicola Legrottaglie.

Namun sampai di situ saja perlawanan Juventus. Parma kemudian bisa kembali mencetak gol lewat titik penalti. Hernan Crespo yang diganjal lawan menjadi algojo. Tim tamu mencetak satu lagi gol tambahan lewat Raffaele Palladino di injury time, skor akhir Parma menang 4-1.

Dengan hasil ini, Parma punya 22 poin dan naik ke peringkat 10. Juve sendiri tetap di posisi keempat dengan 31 poin.

Mooryati Soedibyo Meninggal di Usia 96 Tahun, Tantowi Yahya: Saya Bersaksi Ibu Orang Baik
Codeblu

Ditanya Soal Kebencian Chef Arnold, Begini Jawaban Codeblu

Codeblu sudah mendengar tentang bagaimana kesalnya Chef Arnold kepada dirinya.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024