Kunjungi Penjara, Balotelli Dipanggil Polisi

Mario Balotelli
Sumber :
  • AP Photo/Luca Bruno

 VIVAnews - Kunjungan striker Manchester City, Mario Balotelli ke penjara narkoba, Senin lalu, berbuntut panjang. Pihak kepolisian Italia akan memanggil Balotelli guna dimintai keterangan.

Balotelli diduga terlibat dengan jaringan mafia. Karena kunjungannya ke penjara Distrik Scampia, Naples itu diduga telah difasilitasi oleh Salvatore Silvestri dari klan Lo Russo serta Biagio Esposito dari klan Scissionisti. Mereka adalah bos-bos mafia dari jaringan Camorra yang sering mengorganisir kejahatan.

Polisi kembali akan menginvestigasi Balotelli. Pada Juni lalu, Balotelli juga diduga terlibat dalam jaringan mafia. Dugaan sementara mengarah kepada keterlibatan pencucian uang.

Sejauh ini, Balotelli membantah hal itu. Striker 21 tahun ini mengaku tak kenal dengan Salvatore Silvestri dan Biagio Esposito.

“Saya tak mengenal mereka sama sekali. Saya hanya merasakan banyak orang dan napi mengelilingi saya di Naples. Saya heran dan kecewa dengan kabar ini. Karena itu akan berdampak kepada keluarga saya," kata Balotelli kepada Off The Post.

Ini jadi 'ulah' ke sekian Super Mario. Ia kembali menyita perhatian setelah melakukan tendangan memakai tumit yang gagal menjadi gol dalam laga pramusim City dan memasang iPad dalam pemanasan bersama tim nasional Italia.  

Bule Jerman Serang Penjaga Vila di Bali Usai Ditagih Nunggak Sewa 4 Bulan
Denny Cagur

Lolos Jadi Anggota DPR, Denny Cagur Ungkap Kenangan Haru dengan Almarhumah Ibu

Denny Cagur mengungkap bahwa satu tahun sebelum meninggal, sang ibunda memberi kado ulang tahun tak biasa kepada dirinya.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024