Tak Ada Masalah Antara Pato dan Allegri

Alexandre Pato
Sumber :
  • REUTERS/Petr Josek

VIVAnews - Gelandang AC Milan, Alberto Aquilani, membantah pemberitaan tentang retaknya hubungan antara striker Alexandre Pato dan pelatih Massimiliano Allegri.

"Semuanya normal antara Allegri dan Pato. Hal-hal seperti ini terjadi di manapun," kata Aquilani seperti dilansir Football Italia.

"Karena Pato adalah pemain penting, semuanya menjadi dibesar-besarkan," tambah mantan pemain AS Roma tersebut.

Awal pekan ini, Pato dalam wawancara dengan Il Corriere dello Sport dan Il Corriere della Sera mengungkapkan, dirinya jarang berbicara dengan Allegri. Alhasil, pernyataan ini menimbulkan spekulasi kalau pemain asal Brasil itu akan angkat kaki dari San Siro.

"Saya sebenarnya ingin memiliki hubungan yang dekat dengan Allegri, dan saya tidak akan berkata lebih banyak lagi. Jika dia mengkritik saya maka saya harus tetap tunduk dan tetap bekerja. Saya harus menghormati apa yang dikatakan pelatih," ujar Pato beberapa waktu lalu.

"Faktanya sama saja, jika dia (Allegri) melihat ada sesuatu yang salah dengan permainan saya maka dia sebaiknya datang langsung ke saya supaya kami bisa mendiskusikan bersama," jelas Pato.

Paris Saint-Germain merupakan klub yang disebut-sebut paling berminat mendapatkan Pato. Meski demikian, pihak Milan menegaskan bahwa pemain Timnas Brasil tersebut tak dijual.

Gelandang Madrid Jadi Target Utama Proyek Irit Milan
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri

Pelatih Juventus Kaget Pogba akan Tes Medis di MU

Pogba dijadwalkan tes medis Senin, 8 Agustus 2016.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016