Ingin ke Napoli, Maradona Enggan Bayar Pajak

Diego Maradona (hitam)
Sumber :
  • Gulfnews.com

VIVAbola – Legenda Argentina, Diego Maradona mengaku tertarik menjadi pelatih Napoli. Namun, dia mengajukan syarat jika Napoli benar-benar menginginkannya.

Pria yang juga legenda hidup Partenopei, julukan Napoli, ini tak mau membayar pajak seperti yang dialaminya saat menjadi pemain Napoli. Maradona diketahui menjadi bintang di Stadio San Paolo pada era 1980-an.

“Saya ingin menjadi pelatih Napoli. Saya ingin mencobanya, namun jika Pemerintah Italia berhenti memaksa saya membayar pajak sebesar 40 juta euro,” kata Maradona pada Jornada Online, Sabtu, 11 Februari 2012.

“Pada saat itu saya menandatangani kontrak di klub tanpa pajak. Saya mencoba mengerti situasi itu, namun setiap kali saya menginjakkan kaki di Italia saya malah harus menyerahkan jam tangan atau cincin sebagai pembayaran," lanjutnya.

Maradona memperkuat Napoli pada 1984-1991. Selama diperkuat oleh pemain yang terkenal dengan julukan 'Si Tangan Tuhan' itu, klub asal Naples mengalami puncak kejayaan dengan meraih 2 gelar Serie A, 1 Coppa Italia, 1 Piala UEFA, dan 1 Piala Super Italia.

“Itu kesalahan mereka terhadap saya tahun 1980-an. Tuhan memilih di mana saya akan bekerja, maka saya tak akan khawatir,” kata pria yang kini menjadi pelatih klub Uni Emirat Arab, Al-Wasl itu.

Icardi Buka Peluang Bertahan Lebih Lama di Inter
Winger Napoli, Lorenzo Insigne

Setelah Higuain, Napoli Kehilangan Bintang Lagi?

Lorenzo Insigne akan tinggalkan Napoli.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016