Bekuk Parma, Roma Gusur Napoli dan Inter

AS Roma VS Inter milan
Sumber :
  • REUTERS/Alessandro Bianchi

VIVAbola - AS Roma menggusur Napoli dan Inter Milan di klasemen sementara Serie A usai meraih kemenangan tipis 1-0 atas Parma di Stadion Olimpico, Minggu, 19 Februari 2012.

Dengan mengumpulkan 38 poin , sekarang Roma naik dua tingkat ke posisi kelima. Tim besutan Luis Enrique itu memaksa Napoli (37 poin) sementara turun ke posisi keenam, dan membuat Inter (36 poin) harus puas duduk di posisi ketujuh.

Gol semata wayang Roma dicetak oleh Fabio Borini pada menit 26. Penyerang kelahiran Bentivoglio yang belakangan mendapat kepercayaan untuk masuk tim inti itu membobol gawang Parma dengan sebuah tendangan datar dari sisi kanan kotak penalti usai menerima umpan terobosan.

Gol tersebut merupakan gol keenam Borini di musim ini. Sebelumnya, Borini menyumbangkan dua gol saat Il Lupo menggulung Inter empat gol tanpa balas.

Kemenangan atas Parma ini sekaligus menembus kegagalan Roma di dua pekan lalu. Saat itu Roma ditahan imbang 1-1 oleh Catania dan harus menyerah 0-1 dari Siena.

Chievo Tundukkan Genoa

Chievo Verona secara mengejutkan mampu menundukkan Genoa di kandangnya sendiri, Stadio Comunale Luigi Ferraris, dengan skor tipis 0-1. Gol tunggal di pertandingan itu dibukukan oleh Cyril Thereau pada menit 30.

Hasil itupun membuat The Flying Donkey, julukan Chievo, melesat naik ke posisi 10 klasemen sementara, menggeser Genoa. Chievo yang mengumpulkan 30 poin unggul selisih gol dari Il Grifoni, julukan Genoa.

Susunan pemain:

Frank de Boer Resmi Jadi Pelatih Inter Milan

AS Roma: M. Stekelenburg ; G. Heinze, Juan, A. Rosi;  D. De Rossi, R. Taddei, F. Gago, M. Pjanic (Marquinho 80'); F. Totti, P. Osvaldo (E. Lamela 70'), F. Borini (Bojan 89').

Parma: A. Mirante; C. Zaccardo, A. Lucarelli, Jonathan (j. Biabiany 79'), S. Ferrario;  M. Gobbi, S. Morrone (J. Valdes 70'), M. Mariga; S. Giovinco, G. Musacci, R. Palladino (S. Okaka 45').

Winger Napoli, Lorenzo Insigne

Setelah Higuain, Napoli Kehilangan Bintang Lagi?

Lorenzo Insigne akan tinggalkan Napoli.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016