Diwarnai 3 Gol Bunuh Diri, Napoli Tumbang di Markas Empoli

Para pemain Napoli
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Napoli Kembali Datangkan Bintang Muda Timnas Polandia
- Napoli menelan kekalahan 2-4 kala bertandang ke markas Empoli pada pertandingan lanjutan Serie A. Hasil itu membuat Marek Hamsik cs kian sulit ke Liga Champions musim depan, lantaran masih tertahan di posisi 4 klasemen.

Napoli Resmi Dapatkan Suksesor Higuain
Pada laga yang dihelat di Stadio Carlo Castellani, Jumat 1 Mei 2015 dini hari WIB, Empoli sudah unggul 1-0 pada menit kedelapan, lewat Massimo Maccarone. Gol bunuh diri yang dilakukan pemain Napoli, Miguel Britos pada menit 43 membuat skor menjadi 2-0.

Presiden Napoli Aktor Utama Hengkangnya Higuain
Menit 45+1, Empoli semakin menjauh, berkat gol yang dicetak mantan pemain AC Milan, Riccardo Saponara. Dan, hingga babak pertama usai, tak ada gol tambahan tercipta. Pasukan Maurizio Sarri mengunci paruh pertama dengan keunggulan 3-0.

Memasuki paruh kedua, Napoli tak menyerah dan mencoba memperkecil ketertinggalan. Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya datang pada menit 64, lewat gol bunuh diri Vincent Laurini, yang merupakan buah upaya dari usaha Hamsik. Skor menjadi 3-1.

Lagi-lagi gol bunuh diri tercipta di laga ini. Pada menit 81, bek Napoli, Raul Albiol, yang masuk pada babak kedua  menggantikan Faouzi Ghoulam, mencoba mengantisipasi bola, tapi malah masuk ke gawang sendiri. Kedudukan berubah, 4-1 untuk Empoli. 

Partenopei belum menyerah, dan mencetak gol pada meni 90+1, lewat aksi Hamsik. Dan, hingga pertandingan usai, tak ada gol tambahan tercipta. Pasukan Rafael Benitez pun mesti pulang ke Naples dengan tangan hampa, lantaran kalah 2-4.

Napoli masih menduduki peringkat 4 klasemen Serie A, dengan koleksi 56 poin, tertinggal lima angka dari AS Roma di peringkat 3 --batas terakhir ke Liga Champions. Sedangkan naik satu posisi ke peringkat 15, menggeser Sassuolo.

Susunan pemain
Empoli: Luigi Sepe; Vincent Laurini (Duarte 79'), Lorenzo Tonelli, Daniele Rugani, Elseid Hysaj; Matias Vecino, Mirko Valdifiori, Daniele Croce; Riccardo Saponara (Piotr Zielinski 63'); Manuel Pucciarelli (Simone Verdi 81'), Massimo Maccarone

Napoli: Mariano Andujar; Christian Maggio, Kalidou Koulibaly, Miguel Britos, Faouzi Ghoulam (Raúl Albiol  52'); Gokhan Inler (Manolo Gabbiadini 72'), Walter Gargano; Jose Callejon, Marek Hamsik, Dries Mertens (Lorenzo Insigne 60'); Gonzalo Higuain
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya