AC Milan Diminta Tinggalkan Filosofi Berlusconi

Pelatih Republik Irlandia, Giovanni Trapattoni.
Sumber :
  • DAYLIFE
VIVA.co.id
Dalang Perampokan Terbesar Inggris Diburu, Pesohor Dunia Korbannya
- Mantan pelatih tim nasional Italia, Giovanni Trapattoni, menyarankan agar AC Milan meninggalkan fiolosofi yang diusung oleh sang pemilik klub Silvio Berlusconi. Yang dimaksud dengan filosofi Berlusconi ialah dengan memanfaatkan pemain-pemain muda asal Italia.

Ide Barter Kapten Milan dengan Pemain Serba-bisa Juventus

Hal itu sudah dilakukan Milan dengan mendatangkan bek muda AS Roma, Alessio Romagnoli. Akan tetapi, bagi Trapattoni, langkah itu merupakan kekeliruan dalam kebijakan transfer yang diambil oleh I Rosonerri.
Ibrahimovic Berpotensi Akhiri Kutukan Nomor 9 di AC Milan


"Mereka memang membutuhkan seorang bek, tapi jika biaya yang dikeluarkan untuk pemain seperti Romagnoli, maka itu lebih baik tidak dilakukan," ungkap Trapattoni seperti dilansir
Football Italia
.


Dia menilai, lebih baik Milan mengeluarkan uang banyak untuk mendatangkan Zlatan Ibrahimovic, yang jelas-jelas memiliki kualitas mumpuni sebagai striker dengan naluri mencetak gol yang baik.


"Ibrahimovic adalah pemain kelas dunia dengan kecerdasan luar biasa. Dia juga memiliki kerpibadian dan karakter yang unik," ujar pria berusia 76 tahun itu.


"Keputusan memang tergantung apa yang diinginkan oleh manajer, karena mereka yang akan bekerja. Sama seperti yang saya lakukan ketika bekerjasama dengan pemain seperti Edmundo," imbuh dia. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya