Derby Milan dalam Sorotan Roberto Mancini

Pelatih Inter Milan, Roberto Mancini
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Perottino

VIVA.co.id – Duel panas bakal tersaji dalam lanjutan Serie A, Senin dini hari, 16 Oktober 2017. Inter Milan akan menjamu AC Milan dalam duel bertajuk Derby della Madonnina di Giuseppe Meazza.

Prediksi Pertandingan Serie A: Inter Milan vs Napoli

Laga ini diprediksi akan berlangsung seru dan menarik. Terlebih, kedua tim sama-sama membidik tiket ke Liga Champions musim depan.

Jelang laga, eks juru taktik Inter, Roberto Mancini, mengatakan bahwa kedua tim pasti bermain ngotot.

Terpopuler: Sindiran Timnas Vietnam, Respons Kurnia Meiga

"Derby Milan adalah pertandingan yang paling penting musim ini. Pasti akan merasakan tekanan. Meski begitu, itu masih hanya bernilai tiga poin," ujar Mancini dilansir Football Italia, Kamis, 12 Oktober 2017.

Mancini menjelaskan, jika Inter menang, tentu akan semakin menjauh dari Milan 10 poin. Hal ini akan menjadi peluang besar bagi Nerazzurri ke Liga Champions.

Tendangan Penalti Lautaro Martinez 'Terbang ke Langit', Ini Kata Pelatih Inter Milan

"Jika Inter menang, mereka akan unggul 10 poin dari Milan dan itu akan mulai menjadi celah besar. Inilah mengapa saya berpikir Milan menjalankan risiko terbesar dan harus menang," ungkapnya. 

Pelatih Zenit Saint Petersburg itu menuturkan, Milan telah melakukan hal yang baik musim ini di bursa trasfer. 

"Milan telah melakukan hal yang baik di bursa transfer. Mereka hanya perlu berjuang sedikit agar bisa menjadi lebih baik lagi.”

"Saya pikir Milan membayar lebih banyak harga untuk banyak perubahan pada tahap musim ini, tapi kualitasnya bagus. Saya berharap kedua klub Milan masuk ke Liga Champions," kata dia.

Diketahui, Inter saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Serie A dengan raihan 19 poin. Sedangkan Milan berada di urutan ketujuh dengan torehan 12 poin. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya