Gila, 5 Pemain Jadi Tumbal Hasrat Barcelona Boyong Lautaro Martinez

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, rayakan gol.
Sumber :
  • https://twitter.com/Inter_en

VIVA – Raksasa Laliga, Barcelona tampaknya sangat berhasrat memboyong Lautaro Martinez dari Inter Milan pada bursa transfer musim panas ini. Saking bernafsunya, Barcelona dikabarkan akan menjual lima pemainnya sekaligus.

5 Fakta Menarik Jelang Duel Barcelona vs PSG di Liga Champions

Hal itu dilakukan agar tim memiliki dana segar untuk membajak Lautaro. Mantan pemain Inter, Ivan Zamorano, bau-baru ini menyebut bahwa Barcelona tak akan mampu mendatangkan Lautaro karena harganya yang tinggi. 

Striker Argentina, Lautaro Martinez

Hasil Lengkap: Bayer Leverkusen Juara Bundesliga, Liverpool dan Arsenal Tumbang

Selain itu, Barca saat ini juga sedang melangalami krisis akibat pandemi virus Corona COVID-19. Inter dikabarkan hanya mau melepas Lautaro dengan banderol 100 juta euro atau Rp(1,2 triliun). 

Nah, akal Barcelona tak berhenti sampai situ. Melansir Planet Football, Barca memasukkan lima pemainnya dalam daftar jual di bursa transfer nanti. Kelima pemain itu adalah Ousmane Dembele, Philippe Coutinho, Ivan Rakitic, Samuel Umtiti, dan Nelson Semedo.?

Dembele dan Coutinho tampaknya memang tak lagi dibutuhkan Barcelona. Pasalnya, dua pemain tersebut memiliki gaji yang tinggi, namun minim kontribusi untuk tim. 

Terpopuler: Emil Audero Dinaturalisasi Usai Ketemu Erick Thohir Kaka Dicerai karena Terlalu Sempurna

Winger Barcelona, Ousmane Dembele.

Bahkan, Barcelona pertengahan musim lalu meminjamkan Coutinho ke Bayern Munich. Di satu sisi, Barca juga sudah memiliki Antoine Griezmann sebagai pengganti pemain asal Brasil tersebut.

Baca Juga: Kangen Timnas Indonesia, 4 Comeback Timnas Paling Sadis

Wajar jika Barca ingin melepas Ousmane Dembele. Didatangkan dari Borussia Dortmund pada 2017 dengan banderol 105 juta euro (Rp1,6 triliun) untuk menggantikan posisi yang ditinggal Neymar, Dembele malah jauh di bawah harapan.

Cedera merecoki kiprah Dembele di Camp Nou. Pemain berusia 23 tahun itu juga tampil kurang konsisten dan tingkah lakunya di luar lapangan jadi sorotan. Oleh karenanya, Barca disebut sudah yakin berpisah dengan Dembele.

Ivan Rakitic

Sementara Rakitic saat ini sudah tak lagi menjadi pilihan utama di Barcelona. Dia kalah bersaing dengan Frenkie de Jong, Sergio Busquets, dan Arthur. Kontraknya di Camp Nou juga tinggal tersisa setahun.

Sedangkan Umtiti dan Somedo jarang mendapatkan kesempatan bermain di skuad utama Barcelona pada musim ini. Umtiti contohnya, dia hanya bermain dalam 11 laga Barca musim ini di semua kompetisi.

Baca Juga:

Dortmund Vs Bayern Munich, Duel Raksasa Menuju Singgasana Bundesliga

Mengenang Ketika Juventus Dihabisi Real Madrid di Final Liga Champions

Terungkap, Mike Tyson Remaja Nyaris Sekarat Dihajar Holyfield

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya