Alasan Pelatih Barcelona Tak Turunkan Griezmann Sejak Babak I

Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann
Sumber :
  • Instagram/@fcbarcelona

VIVA – Pelatih Barcelona, Quiquen Setien memiliki alasan tersendiri tidak memainkan Antoine Griezmann saat bertandang ke markas Sevilla. Dalam laga yang berlangsung di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Sabtu, 20 Juni 2020 kedua tim bermain imbang 0-0. 

5 Klub Sepakbola yang Sering Tampil di Final Liga Champions, Real Madrid Teratas?

Pemain internasional Prancis ini memiliki musim yang cukup sulit di Barcelona. Pada pertandingan sebelumnya, saat melawan Real Mallorca dan Leganes Griezmann menjadi starter. 

Di mana dalam dua laga itu, Barcelona meraih kemenangan. Namun saat melawan Sevilla, Setien memilih Martin Braithwaite sebagai starter. 

Defisit 3 Gol, Liverpool Ingin Bikin Keajaiban Comeback di Markas Atalanta

"Saya memiliki untuk membangku cadangkan Griezmann karena saya ingin kecepatan Braithwaite saat menyerang," kata Setien dikutip dari Football-Espana. 

"Ansu Fati juga merupakan pilihan, tetapi saya ahrus membuat keputusan sebelum dan selama pertandingan. Dan inilah cara kerjanya," tambahnya. 

Senangnya Kylian Mbappe Bawa PSG ke Semifinal Liga Champions

Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann

Grizmann didatangkan Barcelona pada Juli 2019 lalu. Untuk mendatangkan pemain berusia 29 tahun ini, Barcelona mengeluarkan uang sebesar €120 (sekitar Rp1,9 triliun). 

Dengan hasil imbang ini, langkah Barcelona untuk mempertahankan gelar LaLiga cukup sulit. Sebab, Real Madrid yang berada di posisi runner up menempel ketat. 

Jika Madrid berhasil meraih kemenangan saat bertandang ke markas Real Sociedad, Senin, 22 Juni maka posisi Barcelona bisa saja tergusur. 

Setien kini harus fokus untuk pertandingan menghadapi Athletic Bilbao pada pertengahan pekan depan. Setien kemungkina akan menurunkan Griezmann sejak menit pertama.

Baca juga:

Mourinho Ngomel ke VAR dan Wasit, Lihat MU Gampang Dapat Penalti

Klasemen LaLiga, Barcelona dalam Bahaya

Imbang Lawan Sevilla, Pique Sebut Langkah Barcelona Semakin Sulit

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya