Reaksi Zidane soal Bendera Perayaan Gareth Bale yang Kontroversial

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane
Sumber :
  • Uefa.com

VIVA – Gareth Bale dinilai memperolok-olok Real Madrid dalam perayaan kelolosan Timnas Wales ke Piala Eropa 2020. Insiden itu terjadi, usai Wales mengalahkan Hungaria 2-0 dalam matchday 8 Grup E, Rabu 20 November 2019 WIB.

Jude Bellingham Bakal Jadi Legenda Real Madrid

Usai peluit panjang, Bale bergabung dalam perayaan timnya dan terlihat memegang bendera. Namun, bendera itu disebut pelecehan terhadap Madrid.

Bendera itu juga dinilai menggambarkan bahwa Madrid hanya pilihan ketiga bagi Bale. Dalam bendera tersebut tertulis Wales, Golf, Madrid.

Bicara Kekalahan dari Madrid, Bek Barcelona Silang Pendapat dengan Xavi

Aksi itu banyak menuai kecaman dari para jurnalis Spanyol. Bahkan, mantan pemain Manchester United, Dimitar Berbatov pun ikut berkomentar. Menurut dia, tindakan Bale sangat konyol.

Gareth Bale saat merayakan kelolosan Wales ke Piala Eropa 2020

Zinedine Zidane Pilih Manchester United Ketimbang Bayern Munich

Namun, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane dikabarkan tidak akan menghukum Bale. Melansir Sportbible, Zidane tak ingin membuat hubungannya dengan sang pemain bertambah retak. Zidane disebut, hanya ingin fokus untuk memperbaiki performa timnya.

Meski tak akan mendapatkan hukuman dari Zidane, tetapi Bale harus bersiap-siap mendapatkan protes dari suporter, saat kembali ke Santiago Bernebeu usai jeda internasional. Bisa saja, suporter tak lagi mengharapkannya.

Hubungan Bale dan Madrid, belakangan ini memang sedang panas. Hal itu dimulai Agustus lalu, karena dia tak diharapkan Zidane. Bale sempat dikabarkan akan hengkang ke China, namun urung terjadi.

Musim ini, Bale baru memainkan enam pertandingan untuk Madrid. Minimnya waktu bermain, membuat Bale baru mencetak dua gol. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya