Ganas, Barcelona Cukur Habis Villarreal

Pemain Barcelona, Antoine Griezmann dan Lionel Messi.
Sumber :
  • twitter.com/FCBarcelona

VIVA – Barcelona memetik hasil positif saat menghadapi Villarreal di lanjutan ajang LaLiga, Senin dini hari WIB 28 September 2020. Blaugrana menang dengan skor telak 4-0. 

Pemain Pinjaman Barcelona Sebut Pep Guardiola Pembohong: Dia Tak Ingat istri dan Anak Saya Dirampok

Bermain di Camp Nou, Barca sudah memegang alih permainan sejak menit awal laga. Gol pembuka hadir di menit ke-15 lewat aksi Ansu Fati yang memaksimalkan umpan dari Jordi Alba. 

Tidak butuh waktu lama, empat menit berselang Fati kembali mencatatkan namanya di papan skor. Terus menyerang, Barca membuat Villarreal kian frustrasi. 

Tak Mampu Bayar Jaminan, Dani Alves Masih Mendekam di Penjara

Gol ketiga hadir bagi Blaugrana, kali ini melalui sang megabintang, Lionel Messi di menit ke-35. Dia mencetak gol melalui titik putih setelah Fati dilanggar di kotak penalti oleh Mario Gaspar. 

Di masa injury time, Barcelona mencetak gol keempatnya. Gol itu dicetak hasil bunuh diri Pau Torres yang salah mengantisipasi umpan lambung Messi. 

Barcelona Tak Sudi Tenaga Pemainnya Diperas Timnas Spanyol

Skor 4-0 menjadi penghias di babak pertama. Di babak kedua, Villarreal lebih menekan. 

Mereka mencoba untuk setidaknya mencetak gol hiburan di 45 menit tersisa. Sayang tidak ada gol yang bersarang ke gawang Barca. Skor 4-0 untuk tim tuan rumah bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. 

Atas kemenangan ini, Barca sementara duduk di posisi ke-10 LaLiga dengan raihan tiga poin dari satu laga yang dilakoni. Sedangkan Villarreal ada di posisi ke-8 dengan empat poin dari tiga laga. 


Susunan Pemain

Barcelona: Neto; Sergi Roberto, Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba; Sergio Busquets (Miralem Pjanic 78'), Frenkie de Jong; Lionel Messi, Philippe Coutinho (Pedri 70'), Ansu Fati(Ousmane Dembele 70'); Antoine Griezmann (Trincao 78').

Villarreal: Sergi Asenjo; Pervis Estupinan, Pau Torres, Raul Albiol (Ramiro Mori 84'), Mario Gaspar; Moi Gomez, Francis Coquelin (Vicente Iborra 46'), Daniel Parejo, Samuel Chukwueze (Takefusa Kubo 74'); Paco Alcacer (Manuel Trigueros 46'), Gerard Moreno (Carlos Bacca 84').


 

Susunan Pemain

Barcelona: Neto; Sergi Roberto, Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba; Sergio Busquets (Miralem Pjanic 78'), Frenkie de Jong; Lionel Messi, Philippe Coutinho (Pedri 70'), Ansu Fati(Ousmane Dembele 70'); Antoine Griezmann (Trincao 78').

Villarreal: Sergi Asenjo; Pervis Estupinan, Pau Torres, Raul Albiol (Ramiro Mori 84'), Mario Gaspar; Moi Gomez, Francis Coquelin (Vicente Iborra 46'), Daniel Parejo, Samuel Chukwueze (Takefusa Kubo 74'); Paco Alcacer (Manuel Trigueros 46'), Gerard Moreno (Carlos Bacca 84').

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya