Jika Masih Bermanfaat Bagi Madrid, Luka Modric Tak Akan Pergi

Gelandang Real Madrid, Luka Modric
Sumber :
  • Twitter/HomeFCB

VIVA – Kontrak gelandang Real Madrid, Luka Modric akan berakhir pada musim panas tahun depan. Namun, Modric telah menyatakan, ia tidak meninggalkan Santiago Bernabeu. 

Bicara Kekalahan dari Madrid, Bek Barcelona Silang Pendapat dengan Xavi

Dikutip dari Marca, Modric bergabung dengan Mandrid pada 2012 lalu dari Tottenham Hotspur. Ketika itu nilai transfernya mencapai €35 juta (sekitar Rp608 miliar). 

Ia sudah bermain sebanyak 347 pertandingan dengan meraih 17 piala untuk Madrid. 

Real Madrid Vs Barcelona Seperti Final LaLiga

Saat ini, Modric sedang membela timnas Kroasia. Dan ia pun sedikit membahas soal masa depannya di Madrid. 

"Ini sama seperti dengan tim nasional. Saya bermain dari satu pertandingan ke pertandingan yang lain. Setelah itu, kita lihat apa yang terjadi," kata Modric dikutip dari Marca. 

Dikalahkan Real Madrid, Kiper Barcelona Kecam LaLiga

"Tentu saya ingin bertahan di Madrid. Namun saya sadar bahwa saya berada di usia tertntu dan klub harus melakukan yang terbaik," tambahnya. 

Luka Modric saat menerima penghargaan kategori Pemain Pria terbaik FIFA 2018

Baca juga: Zidane: Pogba Pemain Bagus, Tapi Mainnya di Manchester United

Menurut Modric, ia sampai sejauh ini belum berpikir untuk mencari klub baru. 

"Selama saya merasa bahwa saya adalah bagian penting dari Madrid, saya akan bertahan. Jika tidak lagi, saya akan mencari tantangan baru. Namun itu belum masuk ke dalam agenda," jelasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya