Zidane Bantah Umumkan Mundur, Real Madrid Tetap Dekati Allegri

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane
Sumber :
  • Football Espana

VIVA – Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, membantah kabar yang menyebutkan dirinya telah mengumumkan bakal hengkang di akhir musim ini pada anak-anak asuhnya. Namun, manajemen Los Blancos tetap mendekati Massimiliano Allegri untuk menggantikan posisi juru taktik asal Prancis tersebut.

Kuota Eropa Lengkap! Berikut 24 Tim yang Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Masa depan Zidane tengah abu-abu setelah mengisyaratkan bakal pergi setelah musim ini berakhir. Kepergiannya disebut merupakan langkah terbaik untuk klub dan juga kariernya.

Bahkan, pelatih berkepala pelontos itu sempat dilaporkan sudah memberitahu anak-anak asuhnya bahwa dirinya akan meninggalkan Santiago Bernabeu. Belakangan, Zidane menepis sendiri kabar tersebut.

Kata Guardiola Usai Manchester City Disingkirkan Real Madrid

Dia mengaku tak akan melakukan hal gila yang bisa merusak konsentrasi El Real dalam persaingan menuju juara LaLiga. Los Blancos memang masih berpeluang menjadi juara di pekan terakhir andai bisa merebut kemenangan atas Villarreal, sementara Atletico Madrid gagal merebut tiga poin.

Photo :
  • Twitter/@juventusfc
Drama Adu Penalti, Ini 5 Fakta Real Madrid Pulangkan Manchester City di Liga Champions

"Bagaimana mungkin saya mengatakan pada pemain saya bahwa saya akan pergi dari klub di tahap seperti ini?" kata juru taktik 48 tahun dikutip The Sun.

"Saya tak mengatakan apa pun pada para pemain soal masa depan saya," jelasnya.

Di sisi lain, pernyataan tersebut tak menyurutkan manajemen Madrid yang tetap mengontak sejumlah pelatih untuk menggantikan posisi Zidane musim depan. Salah satu kandidat terkuatnya adalah Allegri yang sejauh ini cukup sering melakukan kontak langsung dengan Madrid.

Madrid sejatinya bukan satu-satunya klub yang menginginkan jasa eks bos AC Milan tersebut. Juventus juga telah memberi sinyal ingin memulangkannya.

Namun, Allegri tampaknya lebih tertarik menangani Sergio Ramos cs. Maka itu, dia sedang menunggu kepastian masa depan Zidane bersama Madrid untuk menentukan klub mana yang akan ditanganinya musim depan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya