Sergio Ramos Pamer Jersey 2023, Real Madrid Ikutan Juga

Sergio Ramos resmi jadi pemain PSG
Sumber :
  • twitter.com/PSG_English

VIVA – Sergio Ramos resmi menjadi pemain Paris Saint-Germain, pada Kamis sore WIB 8 Juli 2021. Dia diikat kontrak untuk dua tahun ke depan oleh tim raksasa Ligue 1 tersebut.

Dalam sesi perkenalan tersebut, Ramos memamerkan jersey dengan nomor punggung 2023. Itu menandakan durasi kontraknya bersama PSG.

Ramos bergabung dengan PSG setelah kontraknya bersama Real Madrid habis. Ikatan kerja yang terjalin sejak lama harus berakhir.

Tapi tak berselang lama dari perkenalan Ramos, Madrid juga melakukan hal sama. Mereka turut memamerkan jersey dengan nomor punggung 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Madrid meresmikan perpanjangan kontrak dengan Nacho Fernandez. Durasi yang baru akan berakhir pada 30 Juni 2023 mendatang.

Photo :
  • twitter.com/realmadriden

"Real Madrid dan Nacho Fernandez telah mencapai kesepakatan untuk memperpanjang kontrak sang pemain dalam kesepakatan yang mengikatnya dengan klub untuk dua musim ke depan," demikian pertanyaan resmi klub.

Nacho adalah pemain binaan akademi Real Madrid sejak 2001 hingga 2009. Dia lalu naik ke tim B sampai 2013. Di tengah masa itu, sempat dia dipanggil ke tim senior.

Real Madrid Bidik Kemenangan di El Clasico demi Muluskan Langkah Juara

Sampai saat ini, total sudah 158 penampilan yang dicatatkan Nacho bersama Madrid di semua kompetisi. Usianya sudah menginjak 31 tahun, tapi cuma Los Blancos tim profesional yang dibelanya.

Pemain Real Madrid, Jude Bellingham

Jude Bellingham Bakal Jadi Legenda Real Madrid

Jude Bellingham diyakini bakal menjadi legenda Real Madrid. Yang mengatakan itu adalah Raul Gonzales, pemain yang juga melegenda di klub berjuluk Los Blancos tersebut.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024