Mourinho Enggan Turunkan CR7 di Derby Madrid

Cristiano Ronaldo
Sumber :
  • AP Photo/Victor R. Caivano

VIVAnews - Real Madrid akan menjajal klub sekotanya Atletico Madrid di lanjutan La Liga, Sabtu 19 Maret 2011. Penyerang Madrid, Cristiano Ronaldo hampir dipastikan absen dalam derby kali ini.

Ronaldo dianggap masih terlalu lelah setelah ikut merumput melawan Olympique Lyon di babak 16 besar Liga Champions, tengah pekan ini. Apalagi, saat itu ia tampil dalam kondisi kurang fit.

"Normal rasanya setelah lama tidak latihan dan kemudian bermain selama 70 menit melawan Lyon, dia (Ronaldo) tidak dalam kondisi terbaik," kata pelatih Jose Mourinho dilansir dari Tribalfootball.

"Akan berisiko jika dia dimainkan," ujar Mourinho lagi.

Meski demikian, Mourinho janji bakal menurunkan skuad terbaiknya di kandang Atleti, Ramon Calderon. Mantan pelatih Inter Milan ini juga tidak akan menganggap remeh pertandingan derby dan memberikan yang terbaik di pertandingan dini hari nanti.

"Dengan penuh hormat kepada fans, kami tidak akan bercanda (melawan Atleti)," kata Mourinho.

Derby il Madrileno kali ini selain panas juga bernilai vital bagi kelangsungan Madrid mengejar titel Liga Spanyol. Pasukan Mourinho saat ini duduk di peringkat 2 dan terpaut lima poin dengan Barca di puncak klasemen.

Jika kalah dari Atleti dan di saat bersamaan Barca menang atas Getafe, maka jarak poin itu akan melebar jadi delapan. "Kami sangat termotivasi karena ini akan jadi pertandingan penting," kata Mourinho lagi.

MAKI Kirim Surat ke Nurul Ghufron, Minta Bantuan Mutasi ASN di Papua ke Jawa
LPS gelar jumpa pers di Kota Medan.(B.S.Putra/VIVA)

Kantor LPS Bakal Hadir di Medan, Diresmikan 3 Mei 2024

Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) kini membuka Kantor Perwakilan LPS I Medan, di Gedung Sinarmas Plaza, Kota Medan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024