Babak I, Barca Ungguli Madrid

Cristiano Ronaldo (kanan) di Piala Super Spanyol
Sumber :
  • AP Photo

VIVAnews - Barcelona ungguli Real Madrid 2-1 hingga jeda leg pertama Piala Super Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Senin dinihari WIB, 15 Agustus 2011.

Madrid bermain lebih agresif di awal babak pertama. Peluang pertama didapat melalui sundulan Karim Benzema memanfaatkan umpan silang Angel di Maria pada menit kesembilan. Sundulan Benzema yang memantul terlebih dulu sempat membuat kiper Victor Valdes kelimpungan sebelum akhirnya melakukan penyelamatan gemilang.

Tuan rumah akhirnya benar-benar membobol gawang Barcelona empat menit kemudian. Berawal dari tusukan Benzema dari sisi kanan, Mesut Oezil tanpa pengawalan berarti sukses mencetak gol dengan mudah usai menerima umpan Benzema.

Madrid terus menekan pertahanan Barcelona. Pada menit ke-15 sebuah tendangan Cristiano Ronaldo dari luar kotak penalti membuat Valdes kerja keras melakukan penyelamatan.

Mendominasi jalannya pertandingan tidak menjadi jaminan pertahanan Madrid aman. Terbukti pada menit ke-36 Los Blancos kecolongan melalui gol spektakuler David Villa. Berawal dari serangan balik yang terlihat tidak terlalu bahaya, Villa melepaskan tendangan melengkung dari luar kotak penalti tanpa bisa diantisipasi Iker Casillas.

Usai gol Villa, Madrid tetap mendominasi pertandingan dengan menciptakan sejumlah peluang. Namun, menit ke-45+1, gawang Madrid justru kembali kebobolan. Kali ini giliran Lionel Messi yang membobol gawang Casillas setelah tiga pemain Madrid gagal mengamankan bola dengan baik.

Keunggulan 2-1 untuk Barcelona bertahan hingga jeda babak pertama.

Susunan Pemain


Real Madrid: Casillas; Ramos, Pepe, Carvalho, Marcelo; Alonso, Khedira; Di Maria, Oezil, Ronaldo; Benzema.

Barcelona: Valdes; Alves, Mascherano, Abidal, Adriano; Thiago, Keita, Iniesta; Sanchez, Villa, Messi.

Perasaan Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia U-23 Singkirkan Korea Selatan
Petugas yang mengawal Anies dan Keluarga selama Pilpres 2024 berpamitan

Tim Pengawal Anies Pamitan usai Pilpres 2024 Berakhir

Tugas tim pengawal yang melekat pada Anies Baswedan selaku Capres 2024 nomor urut 01 telah selesai dan mereka telah berpamitan kepada Anies dan Keluarga.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024