Xavi: Barcelona Kadang Diuntungkan Wasit

Barca kalahkan madrid
Sumber :
  • REUTERS/Sergio Perez

VIVAnews - Maestro lapangan tengah Barcelona, Xavi Hernandez mengakui jika keputusan wasit terkadang menguntungkan timnya. Namun ia menegaskan sang pengadil lapangan juga kerap merugikan timnya seperti yang terjadi musim ini.

Xavi menggunakan dua pertandingan terakhir Barcelona di La Liga yang dianggapnya telah merugikan timnya. Gelandang Spanyol ini menilai timnya pantas mendapat hadiah penalti saat Barca ditahan imbang 1-1 Espanyol dan saat menggulung Real Betis 4-2.

"Terkadang, wasit menguntungkan kami dan terkadang mereka menghancurkan kami. Penalti melawan Espanyol dan satu di pertandingan hari Minggu (lawan Betis) contohnya," kata Xavi kepada AS.

"Musim ini mereka merugikan kami, tapi di musim lain kasus ini tidak terjadi," tambah Xavi.

Namun Xavi tampaknya memahami hal itu. Pasalnya, dibutuhkan waktu cepat bagi seorang wasit untuk membuat keputusan. ""Semua datang karena pekerjaan, mereka harus membuat keputusan cepat dan ini normal. Kami tidak ingin komplain, tapi ini memang kenyataan."

Barca Janjia Akan Serang Madrid

Saat disinggung mengenai duel El Clasico lawan Real Madrid di babak perempatfinal Copa del Rey, Rabu 18 Januari 2012, Xavi menjanjikan Barcelona akan bermain menyerang seperti biasanya. Meski laga leg I harus digelar di Santiago Bernabeu.

"Kami akan menyerang, kami ingin mendominasi dan mencetak gol. Itu yang Anda lihat dari setiap pertandingan kami, gaya menyerang dan enak ditonton," lanjut Xavi.

"Mencetak banyak gol away tentu lebih baik. Kami akan mengikuti filosofi kami karena kami tidak tahu bagaimana bermain dengan cara lain. Saya menyukai Bernabeu dan tempat ini sangat spesial bagi kami dan fans klub," tegas Xavi.

Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo
Striker Barcelona, Lionel Messi

Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN

Tapi, keputusan tersebut tergantung pada penilaian Luis Enrique.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016