Gara-gara Oezil, Mourinho Batal Rekrut Kagawa ke Madrid

Eks pemain Manchester United, Shinji Kagawa
Sumber :
VIVAbola –
Jose Mourinho mengungkapkan, saat dia masih menukangi Real Madrid, pelatih berpaspor Portugal ini mengaku sempat mencoba memboyong bintang Timnas Jepang, Shinji Kagawa. Namun, Mourinho mengaku saat itu akhirnya lebih memilih mendatangkan Mesut Oezil dari Werder Bremen.


Kagawa sendiri akhirnya hijrah ke Manchester United pada Juli 2012 setelah diboyong seharga 17 juta pounds dari Borussia Dortmund. Saat ini, Kagawa masih harus berjuang keras untuk memperebutkan tempatnya di tim utama Setan Merah.


“Itu tidak akan membuat dia (Kagawa) selalu dimainkan di Real Madrid,” kata Mourinho, seperti dilansir
Express
, Jumat 15 November 2013. “Pilihan pertama saya saat itu adalah Mesut Oezil. Saya mengatakan itu sejujurnya kepada dia (Kagawa) tanpa menutupinya,” sambung mantan pelatih Inter Milan ini.


Sementara itu, Kagawa yang belakangan tidak dimainkan di posisi favoritnya oleh pelatih Mancester United, David Moyes, mengeluhkan situasi tersebut. Dia berharap Moyes menurunkan dia sebagai penyerang lubang, bukan di posisi sayap.


MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas
“Saya akan bermain lebih mudah bila dimainkan di belakang penyerang daripada ketika saya bermain sebagai sayap kiri,” ujar Kagawa.

Scholes Ramal MU Paceklik Trofi 2 Tahun

“Saya ingin butuh terlibat lebih banyak di dalam pertandingan dan saya berharap saya dapat melakukan hal itu di laga selanjutnya. Saya ingin bermain lebih baik, lebih tajam dan lebih cepat,” ungkapnya. (ren)
Januzaj Kesal dengan Perlakuan Mourinho


Mau lihat berita menarik lainnya, klik
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya