Pemainnya Membangkang, Enrique Bakal Tinggalkan Barcelona

Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique
Sumber :

VIVAbola - Luis Enrique menyatakan akan meninggalkan jabatannya sebagai pelatih Barcelona andai tak mendapat dukungan dari pemainnya. Dia juga enggan terlalu memikirkan beragam berita negatif yang menimpa tim asal Catalan ini.

Belakangan, Enrique memang dikabarkan terlibat perselisihan dengan Lionel Messi. Terlihat dengan keputusan pelatih berusia 44 tahun ini yang menaruh Messi di bangku cadangan kala Barca kalah 0-1 dari Real Sociedad.

Keadaan semakin memburuk dengan absennya Messi di sesi latihan pada keesokan harinya. Pemain asal Argentina itu disebut tak suka dengan putusan Enrique tersebut. Bahkan, kubu Barcelona disebut akan memecat Enrique agar tak ditinggal pergi Messi.

Namun, Enrique menegaskan bila pemainnya harus mengikuti segala keputusannya sebagai pelatih. Dia siap meninggalkan Barcelona, andai para pemainnya tidak bisa mengikuti aturan yang dibuatnya selama ini.

"Saya merasa kuat dan bersemangat untuk memberikan versi terbaik dari diri saya sendiri. Bahkan, saya merasa semakin kuat. Harus diakui bahwa saya mencintai kontroversi, “ kata Enrique, seperti dilansir Football-Espana.

"Saya bekerja 100 persen setiap harinya. Tetapi, saya akan meyakinkan Anda bahwa saya akan pergi jika para pemain tidak menuruti saya. Hal itu tidak pernah terjadi selama karier saya sebagai pelatih,” sambungnya.

Pelatih yang direkrut dari Celta Vigo ini juga menilai terlalu banyak kabar-kabar yang kurang baik akan timnya. Namun, Enrique sadar bila semua pihak pasti berada di belakang Messi dan Barca, jadi dia tak ingin terlalu ambil pusing.

"Ada banyak informasi di luar sana, sebagian berbahaya, tapi saya tidak ingin bermain permainan berbahaya ini. Jadi saya tidak akan mengkonfirmasi atau menyangkal semua itu,” ujar Enrique.

"Mereka (suporter Barcelona)  juga lelah akan pertengkaran tersebut. Tidak ada pembagian, semua orang mendukung Messi dan Barca. Ini hanya akan mereda jika kita memenangkan Liga, tapi para pemain dan staf pelatih harus ikut bertindak,” tutur Enrique. (one)

Barcelona Masih Mau Beli Striker Walau Sudah Ada MSN

Baca Juga:

Presiden Barca Tegaskan Posisi Enrique Aman, Messi Bahagia

Van Gaal: Valdes Tak Senang Jadi Nomor 2

Karena Ballon d'Or, Rumah Presiden UEFA Diteror Fans Ronaldo

Dua WAGs Cantik Ini Bisa Pengaruhi Transfer Messi ke Chelsea

Barcelona Tak Panik Usai Dibantai Liverpool
Claudio Bravo

Lawan Sevilla, Barcelona Sudah Putuskan Kiper Utama

Siapa yang berhak menjadi kiper utama Barca?

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016