Isu Teror Hantui El Clasico, Ini Kata Enrique

Pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique.
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id - Barcelona akan menjamu Real Madrid di Camp Nou pada Minggu dini hari, 22 November 2015. Laga sarat gengsi yang diberi nama El Clasico edisi kali ini akan berlangsung di bawah isu teror yang sedang menghantui benua Eropa.

Enrique Tegaskan Barca Belum Berhenti Rekrut Pemain

Manajer Barcelona, Luis Enrique tak ingin skuad asuhannya terganggu. Masalah keamanan pertandingan menurutnya sudah menjadi tanggung jawab aparat berwenang, dan sejauh ini sudah dikerjakan dengan baik.

Kemenangan pada laga ini menjadi sangat penting guna menjaga jarak selisih keunggulan Andres Iniesta dan kawan-kawan di klasemen sementara La Liga awal musim ini.

Klub asal Catalan ini bertengger di posisi puncak dengan raihan 27 angka. Sedangkan Madrid yang berada di peringkat kedua tertinggal tiga angka. "Saya tidak khawatir tentang pertandingan, namun jika melihat situasi di dunia saat ini secara keseluruhan, terorisme merupakan hal yang mengganggu," ujar Enrique seperti dilansir Marca.

"Tampaknya, saat ini kita memiliki masalah yang cukup berat, namun apa yang telah dilakukan sejauh ini bekerja dengan baik untuk menyelesaikan masalah yang sulit ini."

Jawaban Pogba Membuat Real Madrid Batal Merekrutnya

(mus)

Pemain Real Madrid, Cristiano Ronaldo

Real Madrid Dapat Kabar Gembira dari Ronaldo

Ronaldo sudah kembali berlatih bersama Madrid.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016