Virus Corona, Lagu You'll Never Walk Alone Diputar di Radio Eropa

Stadion Anfield milik Liverpool
Sumber :
  • Twitter/Liverpool FC

VIVA – Seluruh stasiun radio di Eropa memutar lagu 'You'll Never Walk Alone'. Seperti diketahui, lagu tersebut biasanya dinyanyikan oleh fans Liverpool untuk mendukung tim mereka. 

5 Fakta Mengerikan Jelang Duel Brighton vs Manchester City di Premier League

Dikutip dari Sportbible, lagu tersebut diputar sebagai bentuk solidaritas selama pandemi virus Corona di Eropa. Virus yang berasal dari China tersebut, membuat dunia terasa berhenti. 

Lagu tersebut diputar sekitar pukul 07.45 waktu setempat. Pemutaran lagu itu akhirnya membuat warganet pun bereaksi di media sosial. 

5 Fakta Menarik Arsenal Usai Pesta Gol ke Gawang Chelsea di Premier League

"Seluruh stasiun radio di Inggris Raya dan Eropa memutar lagu 'You'll Never Walk Alone'. Sangat luar biasa, bahkan saya sebagai fans Chelsea yang menjadi rival Liverpool. Lagu yang bagus dan menyebabkan bulu kuduk merinding setiap kali mendengarnya. Apalagi di saat seperti ini," tulis salah satu pengguna Twitter. 

Pertandingan Chelsea vs Bayern Munich di Liga Champions

Prediksi Pertandingan Premier League: Brighton vs Manchester City

Akibat dari virus Corona tersebut kompetisi di Eropa pun berhenti. Premier League pun menunda masa kompetisi dan akan kembali bergulir pada 30 April mendatang. 

Sedangkan untuk kompetisi di Serie A Italia, pertandingan baru akan kembali digelar pada 3 Mei mendatang. 

Untuk kompetisi LaLiga, pertandingan juga ditunda. Namun pihak LaLiga tetap berharap kompetisi akan berakhir pada 30 Juni. 

Hal yang sama juga terjadi di kompetisi tertinggi Liga Jerman. Bundesliga ditunda sampai 2 April mendatang. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya