The Legendary: Maestro Sepakan Magis Trivela, Ricardo Quaresma

Winger Portugal, Ricardo Quaresma, lepaskan sepakan dengan teknik trivela
Sumber :
  • FIFA.com

VIVA – Tahu teknik tendangan trivela? Namanya mungkin asing terdengar di telinga, tapi sebenarnya teknik ini sering sekali dilakukan oleh para pemain profesional, atau Anda yang beraksi di atas lapangan futsal dan sepakbola dalam kadar hura-hura.

Media Korsel Sorot Timnas Indonesia: Senjata Paling Berbahaya Mereka Adalah STY

Trivela sejatinya merupakan sepakan dengan menggunakan kaki bagian luar. Gaya sepakan ini sebenarnya sudah lama tercipta, mulai populer di era Franz Beckenbauer.

Namun, tak banyak yang menguasai sepakan trivela. Adalah Ricardo Quaresma, winger gaek Portugal, yang dianggap sebagai maestro dari teknik ini.

Momen STY Dilempar Telur Kembali Viral Jelang Indonesia vs Korsel, Warganet: Buktikan Coach

Mengapa? Quaresma sudah banyak mencetak gol lewat teknik trivela. Paling diingat, saat Quaresma cetak gol lewat teknik trivela di laga  Portugal kontra Iran dalam fase grup Piala Dunia 2018 lalu.

Karena gol trivela yang dicetaknya, Portugal berhasil melaju ke babak 16 besar, meski hanya main imbang lawan Iran, 1-1.

Terpopuler: Philippe Troussier Mualaf, Timnas Portugal Keok dengan Cristiano Ronaldo

Tapi, bukan ini gol favorit Quaresma lewat trivela. Adalah gol kontra Belgia di Piala Eropa 2008, yang jadi favorit Quaresma dengan teknik yang sama.

Setidaknya, selusin gol dicetak Quaresma lewat teknik ini. Jumlah itu di luar umpan datar dan silang yang dilepaskan Quaresma lewat teknik yang sama.
Baca juga: Pakai Sancho, Dortmund Ejek MU yang Susah Payah Bekuk Copenhagen

Ada alasan khusus mengapa Quaresma gemar melakukan sepakan ini. Pemain yang hingga musim 2019/20 membela klub Turki, Kasimpasas, tersebut mengaku teknik trivela sulit ditebak oleh pemain belakang lawan.

Memang benar, karena putaran bolanya kacau, lantaran dihantam dengan kaki luar dan kekuatannya di atas rata-rata. Bola berputar ke arah luar dan biasanya bisa berbelok mendadak saat di sudut tertentu.

"Bek-bek tak tahu ke mana bola akan bergulir. Ini teknik favorit saya. Yang harus diingat dari teknik ini adalah bagaimana caramu melepaskan irisan lewat kakimu, langsung dan di bawah sisi luar dari bola. Jadi, sambungkan dengan sisi bawah kiri dengan kaki kananmu. Pasti, putarannya akan liar," ujar Quaresma dikutip video UEFA.
Baca juga: Eks Sekjen Cantik PSSI Banting Setir ke Bisnis Elektronik

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya