Bos Persebaya Hadiahi Gibran Jersey Tim Bajul Ijo

Azrul Ananda bersama Gibran Rakabuming Raka
Sumber :
  • Fajar Sodik (Solo)/ VIVA

VIVA – Presiden Persebaya, Azrul Ananda menemui Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka di Balai Kota Solo pada Rabu, 19 Januari 2022. Dalam pertemuan itu, putra sulung Presiden Jokowi tersebut juga dihadiahi jersey klub berjuluk Bajul Ijo sebagai tanda persahabatan antara Persebaya dengan Persis Solo yang promosi ke Liga 1.

Hasil Liga 1: Borneo FC Dipastikan Lolos Championship Series, Persikabo Masih di Dasar Klasemen

Pemberian jersey Persebaya itu dilakukan langsung oleh Presiden Persebaya usai melakukan pertemuan tertutup dengan Gibran Rakabuming Raka.

Dalam jersey yang didominasi warna hijau terdapat tulisan nama Gibran di atas tulisan nomor punggung 1. Wali Kota Solo itu pun semringah dan memamerkan hadiah jersey itu kepada awak media.

Wahyudi Hamisi Penendang Kepala Bintang Persebaya, Selalu Gagal Masuk Timnas Indonesia

Azrul mengatakan pemberian jersey kepada orang nomor satu di Solo itu sebagai bagian dari menjaga hubungan baik antara suporter Persebaya, Bonek dengan suporter Persis Solo, Pasoepati.

“Kita mohon izin kalau (pemberian jersey) ini untuk menjaga hubungan baik kan saat ini hubungan baik antara suporter Persebaya dengan Pasoepati kan sangat baik,” kata dia.

Wahyudi Hamisi, Sang Malaikat Maut Pencabut Karier Pemain Argentina Milik Persebaya

Dalam kesempatan itu, Azrul juga mengucapkan selamat kepada Gibran atas keberhasilan Persis Solo mendapatkan satu tiket promosi ke Liga 1. Dengan sukses berlaga dalam kompetisi Liga 1 mendatang, ia pun berharap tim berjuluk Laskar Sambernyawa bisa ikut andil dalam memajukan sepakbola di Indonesia.

]“Selamat Persis Solo lolos ke Liga 1. Selamat kepada Kota Solo dan semoga nanti bisa sama-sama memajukan Indonesia dengan cara yang modern,” harapnya.

Sementara itu Gibran mengatakan bahwa pemberian jersey itu sebagai bagian dari menjaga hubungan antar kedua suporter. Ia mengungkapkan bahwa hubungan antar suporter itu sudah terjalin dengan baik sehingga ke depannya tetap harus dijaga.

“Persis kan naik ke Liga 1 semoga ke depannya hubungannya lebih baik lagi,” ucapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya