Kenapa Barca Selebrasi dengan Lempar Paprika?

Xavi Hernandez melempar paprika ke arah fans Barca
Sumber :
  • Dirty Tackle

VIVAnews - Ada pemandangan unik seusai Barcelona menahan tamunya Deportivo La Coruna di markasnya, Camp Nou, dini hari tadi. Para pemain Barca melempari fans fanatik Barcelonista dengan paprika. Ada apa?

Ternyata, itu bagian dari perayaan atau selebrasi Barca seusai mengukir hattrick juara kompetisi Liga Spanyol (La Liga). Xavi Hernandez cs tak bisa melakukan perayaan seusai memastikan juara di laga sebelumnya di kandang Levante. Barca yang hanya butuh satu poin untuk menjadi juara menahan Levante 1-1.

Dongkrak Industri Kreatif, Sandiaga Uno Dorong Sinergi Pemerintah dan Pelaku Usaha

Makanya, Barca melakukan selebrasi di Camp Nou. Laga antara tuan rumah Barca dan La Coruna berakhir 0-0. Ini juga kelanjutan dari parade keliling kota dengan bus terbuka yang dilakukan elemen tim Barca, tiga hari lalu.

Soal pelemparan paprika ke arah penonton Camp Nou ini diklarifikasi oleh ofisial Barca di twitter @BarcaStuff, "'amb dos pebrots' (ungkapkan dengan dua paprika) yang juga bagian tradisi Catalan. Dan di lingkup tradisi Spanyol dikenal dengan 'con dos cojones' (ungkapkan dengan dua bola).

Menurut Dirty Tackle, itu merupakan ungkapan 'keberanian' dari para pemain Barca. Simbol ini juga digunakan Nike di T-shirts elemen tim Barca saat menggelar parade juara di atas bus.

Dan bukan hanya para pemain yang melemparkan buah paprika itu kepada fans. Satu pemain minimal melemparkan dua buah paprika ke arah fans.

Total sekitar 16.000 paprika disiapkan untuk dilemparkan ke fans dengan harapan semakin banyak fans yang mendapatkan paprika akan semakin banyak pula keberanian yang didapatkan para pemain Barca. (eh)

Masjid Istiqlal Siap Sambut 250 Ribu Jamaah Shalat Idul Fitri 1445 H

Masjid Istiqlal Siap Sambut 250 Ribu Jamaah Shalat Idul Fitri 1445 H

Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar mengatakan mereka telah menyiapkan tempat untuk mengadakan Shalat Idul Fitri tahun 1445 Hijriah bagi 250 ribu orang

img_title
VIVA.co.id
10 April 2024