Pemain Timnas AS Ini Pensiun Karena Gay

Robbie Rogers
Sumber :
  • centraldeportivo.com
VIVAbola
Promosikan Laga Bergengsi, Pidato Donald Trump 'Dipelintir'
- Robbie Rogers memutuskan mundur dari pekerjaan sebagai pesepakbola profesional usai mengungkap rahasia besarnya. Ya, pemain yang pernah masuk skuad timnas Amerika Serikat itu adalah seorang gay.

Striker Cantik AS Jadi Model Sampul Game FIFA 16

Dalam tulisan di blog pribadinya, Rogers mengaku tak kuasa terus menyembunyikan identitas aslinya sebagai penyuka sesama jenis. Dia juga mengungkap bahwa selama ini karier pesepakbola bisa dibilang hanya kedok, meski tak bisa dipungkiri dia juga sangat menikmati bisa tampil di lapangan hijau dan mengikuti berbagai kompetisi bergengsi.
Jepang Dibantai AS, Fans Tenggelam dalam Pengaruh Alkohol


“Saya selalu berpikir bisa menyembunyikan rahasia ini. Sepakbola adalah pelarian, tujuan dan identitas saya selama ini," tulis Rogers seperti dikutip
The Sun,
Sabtu, 16 Februari 2013.


"Sepakbola telah menyembunyikan rahasia saya, tapi juga memberikan kesenangan lebih dari yang dibayangkan selama ini. Saya berterima kasih bisa menjalani karir ini," sambung pengagum striker PSG, Zlatan Ibrahimovic tersebut.


Rogers yang kini berusia 25 tahun memutuskan gantung sepatu di Leeds United. Alasan lain yang membuat mantan
winger
Harenveen itu memilih berhenti menyepak 'si kulit bundar' adalah cedera yang terus membekapnya.


Sampai pensiun, Rogers yang sekarang bekerja untuk sebuah majalah diketahui telah mencatat 18 caps bersama timnas AS dan menyumbang dua gol. Rogers kini menjadi pesepakbola kedua setelah pemain asal Inggris Justin Fashanu (1990) yang berani mengakui dirinya seorang gay kepada publik. (sj)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya