Riyad Mahrez, Winger Muslim Pencetak Gol Terbanyak EPL

Sumber :
  • Action Images via Reuters / Carl Recine Livepic
VIVA.co.id
Arsenal Kembali Ditimpa Kesialan di Bursa Transfer
- Sekalipun hanya menempati posisi sayap, Riyad Mahrez yang bermain untuk Leicester City, berhasil mencatatkan dirinya sebagai pencetak gol terbanyak di Premier League. Ia sukses mencetak empat gol dari tiga pertandingan.

Bukan Unggulan, Leicester 'Pede' Hadapi Musim Baru

Winger
20 Fakta Menarik Seputar Tim-tim Premier League 2016-17
timnas Aljazair kelahiran 21 Februari 1991 itu, memulai kariernya sebagai pemain muda klub Prancis AAS Sarcelles, sebelum menjadi pemain profesional pada 2009 bersama Quimper, lalu pindah ke Le Havre setahun kemudian.

Butuh tiga tahun hingga dia dapat menembus tim inti, lalu direkrut oleh Leicester City yang masih bermain di divisi Championship, Januari 2015. Mahrez memulai debut di timnas Aljazair pada Piala Dunia 2014.


Awal kariernya di Inggris tidak terlalu mulus. Ia menjadi lima kali pemain pengganti, sebelum manajer Nigel Pearson memutuskannya siap menjadi tim inti, pada Februari 2014.


Mahrez membuat debut di Premier League pada 16 Agustus 2014, mencetak gol pertamanya pada 4 Oktober 2014. Pemain Muslim ini hanya mencetak empat gol dari 30 penampilannya di Premier League musim lalu.


Oleh karena itu, empat gol dari tiga pertandingan pertamanya musim ini, merupakan kejutan luar biasa, membuatnya berada di puncak pencetak gol terbanyak sementara, di atas Callum Wilson dan Bafetimbi Gomis yang telah mencetak tiga gol.


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya