Gila, Uang Makan Bintang Premier League Rp9 Juta Per Hari

Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane
Sumber :
  • Reuters/Eddie Keogh

VIVA – Tak usah heran dengan gaya hidup mewah dari para bintang Premier League. Dengan gaji selangit, mereka bisa bertindak apa pun dan menghabiskan banyak uang demi bisa memuaskan serta memenuhi kebutuhannya, termasuk urusan makan.

Hadapi MU, Atletico Madrid Tak Mau Terkecoh dengan Magis Ronaldo

Sebuah fakta mencengangkan baru saja terkuak ke publik. Para bintang Premier League ternyata memiliki anggaran yang sangat besar dalam urusan makanan.

Dilansir The Sun, rata-rata pemain Premier League menghabiskan uang senilai £500 atau setara Rp9 juta per hari hanya untuk makan. Wow!

Manchester United Diganggu COVID-19 Jelang Lawan Atletico Madrid

Jika dikalkulasi per bulannya, setidaknya mereka bisa menghabiskan uang senilai £27 ribu hanya untuk makan. Pertanyaannya, apa yang mereka makan hingga biayanya sangat besar?

Sebagai pesepakbola, para bintang Premier League mengaku butuh asupan makanan yang berbeda dengan orang kebanyakan. Nilai asupan mereka juga harus dihitung dengan detail agar performanya terjaga.

Harry Maguire Belum Pantas Jadi Kapten Manchester United

Jadi, mereka harus mempekerjakan chef pribadi. Maka, tak heran jika uang sebesar Rp9 juta harus dikeluarkan untuk makan  dalam sehari. Sebab, para bintang Premier League harus menggaji mereka sekaligus membeli bahan makanan.

Kevin De Bruyne dan Harry Kane adalah contoh bintang Premier League yang merekrut chef pribadi. 

"Di luar lapangan, saya mendapatkan nutrisi yang baik. Sudah tertanam dalam diri saya, profesi pesepakbola terlalu pendek. Jadi, kalian harus punya asupan makanan yang tepat demi menunjang kehidupan. Saya pun memutuskan untuk mempekerjakan seorang chef di rumah," ujar Kane.

Beda dengan Kane, gelandang Manchester United, Paul Pogba, justru menyewa seorang chef untuk mengajarinya memasak dan memperhitungkan asupan yang tepat. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya