Perbedaan Gila Pendapatan Hak Siar La Liga dan Premier League

Daftar pendapatan klub-klub La Liga
Sumber :
  • http://www.101greatgoals.com
VIVAbola
- Perbedaan besar terjadi antara dua kompetisi elit Eropa, Premier League dengan La Liga terkait pembagian pendapatan hak siar pertandingan. Perbedaan aturan inilah yang membuat La Liga kalah kompetitif daripada Premier League.


Pembagian berat sebelah dan menguntungkan dua klub besar, Real Madrid dan Barcelona terjadi di kompetisi La Liga. Sementara Premier League mencoba lebih bersikap adil dengan perbedaan angka yang tidak begitu mencolok antara setiap klub.


Seperti statistik yang dilansir
101greatgoals
, Madrid dan Barcelona sama-sama meraih pendapatan hak siar pertandingan sebesar €140 juta (Rp2,144 trilyun) musim lalu. Angka yang sangat tinggi daripada klub-klub La Liga lainnya.


Klub-klub La Liga lainnya hanya mendapat angka berkisar €12 juta hingga €42 juta. Klub seperti Atletico Madrid dan Valencia mendapatkan €42 juta. Sementara klub-klub papan bawah seperti Real Betis dan Rayo Vallecano hanya mendapat €12 juta.


Liverpool Tunjuk Direktur Sepakbola untuk Pertama Kali
Inilah yang membuat dominasi Madrid dan Barcelona selalu gagal dipatahkan oleh klub-klub La Liga lainnya karena perbedaan kekuatan modal di kompetisi ini. Ini berbeda dengan yang terjadi di Premier League. 

Moyes Sukses Ajak 2 Bek MU Merapat ke Sunderland

Daftar pendapatan klub-klub Premier League
Guardiola Diragukan, Xavi Turun Tangan

Di Premier League, selisih pendapatan antara klub besar dan kecil sangat tipis. Berikut ini pendapatan lima klub elit Inggris musim lalu: MU (€60,8 juta), ManCity (€58,1 juta), Arsenal (57,1 juta), Chelsea (54,9 juta) dan Liverpool (€54,8 juta).


Sementara empat klub papan bawah mengantongi pendapatan yang tidak terlalu rendah dari yang diterima MU dan kawan-kawan. Seperti Sunderland (€43,45 juta), Wigan Athletic (€40,7 juta), Reading (€40 juta), QPR (€39,75 juta).


Dengan perbandingan ini, maka tidak mengherankan jika Premier League lebih kompetitif daripada La Liga yang selalu didominasi Madrid dan Barcelona. (eh)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya