Logo ABC

Peneliti Kembangkan Bioplastik dari Sarang Lebah Australia

Lebah asli Australia menciptakan zat untuk sarangnya yang dapat menjadi plastik alternatif.
Lebah asli Australia menciptakan zat untuk sarangnya yang dapat menjadi plastik alternatif.
Sumber :
  • abc

Sejumlah peneliti memanfaatkan lebah asli Australia dalam upaya memerangi masalah sampah plastik. Mereka sedang mengembangkan bioplastik baru.

Para peneliti dari Humble Bee berusaha memanfaatkan sarang lebah jenis Banksia untuk menghasilkan plastik alami yang kedap air dan tahan api.

Perusahaan yang bermarkas di Selandia Baru ini ingin menciptakan alternatif bahan plastik untuk kepentingan industri.

Pendiri Humble Bee Veronica Harwood-Stevenson mengumpulkan lebah Banksia (Hylius nubilosus) dari Queensland bersama peternak lebah setempat Chris Fuller.

Penelitiannya ingin memahami kandungan dari lapisan sarang lebah.

"Lebah hitam ini berukuran kecil, biasa kita lihat di halaman rumah," katanya.

Pengalaman Chris dalam peternakan lebah diakui Veronica sangat membantunya.