Aplikasi My Blue Bird Bikin Transaksi Makin Benefit

Aplikasi My BlueBird
Sumber :
  • Instagram/@bluebirdgroup

VIVA – Demi meningkatkan pengalaman dan kenyamanan pengguna dan pengemudi, perusahaan transportasi Blue Bird menggandeng McDonald Indonesia. Kerja sama ini memberikan inovasi layanan yang fleksibel antara dua perusahaan tersebut. 

Gandeng Blue Bird, PMI Siapkan Antar Jemput Pendonor Plasma Konvalesen

Pelanggan kedua perusahaan tersebut akan mendapatkan penawaran khusus, dengan syarat mengakses aplikasi My Blue Bird atau McDelivery online. Penggunaan aplikasi itu juga akan menguntungkan bagi pengemudi Blue Bird dan keluarganya dengan program 'Drive Thru', 'Birthday bersama McDonald’s', 'Awarding Road Stars', dan 'National Breakfast Day'.

Direktur PT Blue Bird Tbk, Andre Djokosoetono mengatakan, kerja sama memberikan alternatif dan pilihan tambahan bagi para pelanggan Blue Bird yang memerlukan efisiensi waktu di tengah kesibukan dan padatnya aktivitas sehari-hari yang dilaksanakan.

Kiprah Chandra Suharto, Ayah Indra Priawan Mertua Nikita Willy

Kerja sama ini sekaligus menunjukkan komitmen Blue Bird dalam mengapresiasi kepada pengemudi dalam menyokong bisnis perusahaan.

Direktur Operasional McDonald’s Indonesia Laksmi Zosmiati senang menyambut kerja sama ini, yang mana menunjukkan kepekaan perusahaan pada lingkungan sosial, buktinya menggandeng program untuk pengemudi taksi tersebut.

Akad Nikah Besok, Ini Profil Indra Priawan Calon Suami Nikita Willy

“Melalui program ini kami ingin memberikan kebahagiaan tidak hanya kepada para pengemudi Blue Bird, tapi juga keluarga mereka," kata Laksmi dalam keterangannya, Kamis 25 Januari 2018.

Ketentuan dari kolaborasi berbasis aplikasi ini yaitu pelanggan Blue Bird yang memesan via aplikasi My Blue Bird dengan tarif minimal sebesar Rp100 ribu, akan mendapatkan benefit yang dapat dipergunakan untuk memesan melalui McDelivery online.

Dan sebaliknya bagi pelanggan McDonald’s yang bertransaksi melalui McDelivery online, baik web dan aplikasi mobile, dengan nilai minimal sebesar Rp100 ribu, akan mendapatkan benefit yang dapat dipergunakan untuk memesan Blue Bird melalui aplikasi My Blue Bird.

Di samping itu, kerja sama ini juga memberikan keuntungan tambahan bagi para pengemudi Blue Bird yang melayani penumpangnya melakukan pembelian McDonald’s melalui Drive Thru. 

Untuk setiap pembelian minimum Rp60 ribu sebelum pajak, pengemudi berhak mendapatkan satu cap di kartu Drive Thru yang dimiliki oleh seluruh pengemudi Blue Bird. 

Pengemudi berhak menukarkan cap yang dimilikinya dengan produk restoran McDonald’s sesuai dengan ketentuan dimana  3 cap dapat ditukar dengan Apple Pie dan untuk pengemudi yang memiliki 6 cap dapat menukarkan cap-nya dengan Paket Nasi 1 yang terdiri dari nasi, ayam dan minum. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya