Perhatikan 7 Tanda Perangkat Kamu Sudah Diretas

Ilustrasi ransomware/malware.
Sumber :
  • uk.reuters.com

VIVA – Saat ini marak informasi terkait mencegah maupun kerugian akibat aksi hacker atau peretasan terhadap perangkat.

Indonesia Mengalami Hampir 100 Ribu Serangan di 2023

Belum banyak informasi yang mengangkat apa yang terjadi saat perangkat kita diretas. Dilansir situs USA Today, Senin, 21 Mei 2018, berikut 7 tanda jika perangkat kita diretas.

Gadget Jadi Melambat

WNA Asal Rusia Kongkalikong dengan Hacker Meksiko Bobol ATM di Palembang

Ilustrasi hacker.

Salah satu efek samping dari software jahat adalah gadget bekerja lebih lambat. Software menjadi melambat atau terus-menerus “crash”. Ini disebabkan software tersebut mengkonsumsi sumber daya gadget secara diam-diam.

Kenali dan Waspadai Kejahatan Digital yang Sering Terjadi

Data yang Digunakan Lebih Banyak

Lihat penggunaan data pada data monitor yang biasanya terdapat di setiap operator. Bandingkan dengan data yang digunakan pada bulan sebelumnya. Jika ada kenaikan yang signifikan, kemungkinan besar gadget Anda terkena malware.

Buffering Video dan Web Pages Loading Kelamaan

Buffering video juga menjadi tanda jika ada masalah dengan gadget Anda. Selain itu malware juga bisa membuat lambat internet traffic dengan meretas DNS. Para peretas juga bisa memindahkan server yang tidak aman.

Konsumsi Video Streaming Meningkat - Sorot Fenomena Layanan Bioskop Online

Program dan Aplikasi Sering Crash

Tanda paling jelas jika ada yang meretas adalah dengan program dan aplikasi di gadget yang sering crash. Virus telah memegang kendali dari sistem file Anda.

Kemungkinan Anda tidak bisa meng-klik sebuah aplikasi. Paling buruknya adalah ransomware bisa mencegah membuka file.

Sering Melihat Pop-ups Iklan

Malware mampu melakukan bookmark otomatis atau website shortcut pada home screen dan juga mengirimkan sejumlah pesan spam. Aktivitas ini mampu install lebih banyak malware dalam sebuah sistem.

Ponsel Restart Sendiri

Konter ponsel di ITC Roxy Mas.

Jika otomatis restart dilakukan, biasanya perangkat akan melakukan izin terlebih dahulu. Namun, jika restart terjadi secara tiba-tiba maka ada yang salah dengan perangkat milik Anda.

Aktivitas Online yang Aneh

Peretas biasanya akan mengambil data pribadi yang berhubungan dengan akses internet.

Biasakan untuk mengecek fitur Sent dan postingan di media sosial. Jika ada sesuatu yang tak pernah Anda kirim maka gadget Anda sedang dalam masalah. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya