1.000 Penjual Pulsa Mudik Gratis, Ada yang Naik Alphard

XL Axiata melepas penjual pulsa mudik ke kampung halaman.
Sumber :
  • Dokumen XL Axiata

VIVA – Menyambut Hari Raya Idul Fitri tahun ini dan memasuki musim mudik, PT XL Axiata Tbk menggelar mudik bersama mitra penjual pulsa dan produk layanan mereka. Peserta mudik ini mencapai 1.000 orang. Program mudik ini sebagai bentuk apresiasi XL terhadap mitra penjual mereka. 

Begini Cara XL Axiata Buat Pelanggan Tidak Pindah ke Lain Hati

“Rekan-rekan retailer adalah barisan terdepan kami dalam mendistribusikan produk layanan kepada pelanggan dan masyarakat. Sudah menjadi keharusan bagi kami untuk memberikan apresiasi kepada mereka atas kemitraan yang sudah terjalin dengan baik selama ini," ujar Corporate Strategy and Business Development Director XL Axiata, Abhijit Navalekar, dalam pernyataannya, Selasa 12 Juni 2018.

Navalekar menuturkan, keberhasilan XL Axiata tak lepas dari kontribusi dan dukungan dari para mitra retailer tersebut. Penyelenggaraan kegiatan mudik bareng, menurutnya, juga turut membantu pemerintah dalam mendukung kelancaran arus mudik. 

XL Axiata akan Bersih dari 3G, Hanya Ada 4G dan 5G

Peserta pemudik ini merupakan bagian dari jaringan retail outlet (RO) penjual produk XL Axiata wilayah Jabodetabek. Para peserta retailer dipilih berdasarkan performa mereka dan juga pendaftaran terbuka saat buka puasa bersama wilayah Jabodetabek. 

XL Axiata Lagi Semringah

Pemudik mitra XL tersebut bertolak ke kota tujuan masing-masing dari Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur.

Kota yang menjadi tujuan mudik bareng adalah wilayah Pulau Jawa dan Lampung. Beberapa kota tujuan di Pulau Jawa adalah Cirebon, Tegal, Pemalang, Tasikmalaya, Purwokerto, Yogyakarta, Solo, dan Surabaya. 

XL menyediakan 20 unit bus besar yang akan mengantar peserta mudik hingga ke kota terdekat dari tujuan. Ada pula 16 unit minibus dan 10 mobil Alphard. Dua jenis kendaraan ini diperuntukkan untuk mengantar para pemudik hingga ke rumah masing-masing. 

Rombongan pemudik ini dilepas Chief Marketing Officer XL Axiata, David Orcelus Oses, Kasubdit Pengendalian Keselamatan Berkendara Perhubungan Darat, Bambang Wahyu Hapsoro, dan Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Yoyon Tony Surya Putra.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya