Artificial Intelligence Dongkrak Kemampuan Selfie di Smartphone

Ilustrasi foto selfie depan pesawat di bandara.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA – Tren selfie pada ponsel pintar atau smartphone diperkirakan masih bertahan hingga akhir tahun ini. Namun, ke depannya, selfie akan ditambah dengan fitur-fitur yang mendukung pengalaman menggunakan kamera depan.

Banyak Pasien Berobat ke Luar Negeri, Rumah Sakit di Indonesia Kini Dibuat Layaknya Hotel Bintang 5

Market Analyst International Data Corporation Indonesia, Risky Febrian menuturkan, saat ini sudah terlihat kalau vendor menitikberatkan pada kemampuan teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) yang disematkan pada kamera smartphone.

"Akan ada fitur tambahan seperti AI dan AR Emoji," kata dia kepada VIVA, Kamis malam, 30 Agustus 2018.

Hyundai Santa Fe Baru Tertangkap Kamera sedang Tes Jalan di Jakarta

Risky mengatakan, kecerdasan buatan pada kamera akan menjadi tagline utama dari penjualan smartphone hingga akhir tahun ini.

Dengan begitu, menurut dia, pengguna mendapatkan pengalaman unik dan berbeda dengan memanfaatkan teknologi tersebut. Risky juga menuturkan, untuk perkembangan megapiksel pada kamera depan, juga turut mengalami kenaikan. Mulai dari 3MP hingga sekarang ada yang 20MP.

Mitsubishi Pamer Mobil Compact SUV Baru

Tetapi, para supplier kamera berusaha menciptakan kamera dengan megapiksel yang tidak terlalu besar, namun hasilnya bisa mendekati kamera DSLR. Salah satu caranya dengan memperbesar apperture. "Dari sensornya lebih diperbaiki. Bukan hanya fokus pada besaran megapikselnya saja," jelas Risky.

Pabrik perakitan barang-barang jadi elektronik.

Setuju Pembatasan Impor Barang Jadi Elektronik

PT Supertone (SPC) mendukung penuh atas penegakan peraturan Kementerian Perindustrian tentang pembatasan impor barang-barang jadi elektronik.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024