Jangan Kaget, Jokowi Kalah dengan Boyband BTS di Semesta Twitter

Jokowi dan BTS
Sumber :
  • Instagram

VIVA – Semesta Twitter di Indonesia dikuasai oleh topik tentang K-pop. Ini bukan sekadar asumsi, lho. Tapi berdasarkan data yang dirilis oleh Twitter mengenai isu-isu yang #RameDiTwitter sepanjang 2018. 

Harta Kekayaan Elon Musk Lenyap Rp 45 Triliun dalam Sekejap, Ini Penyebabnya

Kamu yang penggemar berat boyband BTS, mungkin termasuk yang sudah berkontribusi pada pencapaian hashtag #BTS di nomor wahid trending topic Twitter. Ini artinya sepanjang 2018, BTS menjadi yang paling banyak dicuitkan. 

Popularitas tagar BTS itu mengalahkan hashtag bermuatan politik yang mengangkat nama Jokowi dan Prabowo, yaitu #2019TetapJokowi yang meraih posisi kelima, dan #2019PrabowoSandi di urutan keenam.

Elon Musk Kirim 'Surat Cinta' untuk Pengguna Baru X

Pada Rabu, 5 Desember 2018, Twitter secara resmi mengumumkan hashtag yang paling banyak digunakan sepanjang tahun ini. Seperti tampak dalam gambar. 

#RameDiTwitter sepanjang 2018

Viral Isu Poligami, Berikut 5 Fakta Menarik Ustaz Hanan Attaki, Nomor 5 Bikin Terkejut

Meski sempat beredar asumsi bahwa Twitter mulai ditinggalkan penggunanya, menurut Country Industry Head Twitter Indonesia & Malaysia, Dwi Adriansah, tidak demikian faktanya. 

Dwi menyatakan, ada peningkatan dari segi konsumsi video di Twitter tahun ini dibanding tahun lalu. "Lebih dari 100 persen video konsumsi meningkat di periode yang sama dibanding tahun sebelumnya," katanya di acara yang sama. 

Bahkan, Dwi juga menyebut bahwa pengguna Twitter harian di Indonesia melebihi pengguna global. 

Selain mengumumkan hashtag terpopuler, pada kesempatan itu Twitter juga memaparkan akun yang paling banyak diperbincangkan, di mana @Jokowi meraih posisi teratas, serta beragam kategori mulai dari hiburan, olahraga, akun tokoh politik, hingga brand dengan engagement terbaik. (umi)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya