Selena Gomez: Media Sosial Sangat Berbahaya bagi Anak Muda

Selena Gomez
Sumber :
  • Instagram/selenagomez

VIVA – Penyanyi Selena Gomez mengatakan bahwa media sosial sangat berbahaya, karena bisa berkontribusi dalam penyebaran disinformasi serta bullying di seluruh dunia. 

Heru Budi Bakal Tingkatkan Pengawasan Buntut Kasatpel Numpang Mobil Dishub ke Puncak

"Media sosial benar-benar buruk untuk generasi saya," kata Gomez, dilansir Telegraph, Kamis, 16 Mei 2019. 

Aktris 26 tahun itu juga memahami bagaimana dampaknya menggunakan sebuah platform media sosial. Ia merasa takut saat melihat kehidupan anak muda terekspos di dunia maya. Ditambah lagi, sering orang-orang terpapar informasi yang tidak benar dari medsos.

Keluarga Tegaskan Lettu Agam Tak Pernah Lakukan Kekerasan Fisik ke Istrinya

"Saya pikir sangat berbahaya. Saya tidak berpikir orang terkadang mendapatkan informasi yang tidak benar," kata dia.

Gomez sendiri memiliki lebih dari 150 juta followers Instagram. Dia juga pernah memutuskan 'hilang' dari dunia medsos. Menurutnya, tidak ada cara untuk membuat medsos aman.

Detik-detik Pengemudi Zenix Lawan Arah di BSD, Diingatkan Malah Marah

"Saya pikir sangat tidak mungkin untuk membuat (media sosial) aman pada titik ini. Tidak ada pemblokiran apapun," kata mantan bintang Disney ini. Terutama jika ada kasus perempuan muda yang harus bertarung melawan bullying

"Sangat menakutkan, karena saya melihat perempuan muda dan bertemu dengan mereka dalam meet and greet atau apapun dan mereka hancur, berurusan dengan bullying dan tidak bisa memiliki suara mereka sendiri," kata dia. 

Kemenkominfo mengadakan Nobar

Kemenkominfo Mengadakan Kegiatan Nobar Kreatif di Dunia Digital Sejak Dini

Kemenkominfo mengadakan kegiatan Nonton Bareng (Nobar) yang mengusung tema “Kreatif di Dunia Digital Sejak Dini” pada tanggal 18 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024