Logo WARTAEKONOMI

Virus Corona Bikin Industri Smartphone Dunia Merana

Virus Corona COVID-19.
Virus Corona COVID-19.
Sumber :
  • U-Report

Warta Ekonomi.co.id, Surakarta – Virus Corona Covid-19 diperkirakan berdampak negatif pada pasar ponsel pintar atau smartphone global pada tahun ini. Secara keseluruhan, IDC memprediksi terjadi penurunan sebesar 2,3 persen, sedangkan volume pengiriman turut menyusut hingga lebih dari 1,3 miliar unit.

Covid-19 juga bakal makin menghambat pengiriman ponsel pintar sampai 10,6 persen di kuartal I 2020, dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

"Peningkatan pengiriman ponsel pintar global mungkin akan kembali tumbuh tahun 2021, karena fokus pada jaringan 5G," kata IDC, dilansir dari CNET, Sabtu, 29 Februari 2020.

Sementara itu, strain baru dari Virus Corona (SARS-CoV-2) berpotensi menimbulkan penyakit serupa penumonia. Wabah itu ditemukan di Wuhan, China pada akhir Desember 2019, dan telah menginfeksi 82 ribu orang serta membunuh lebih dari 2.800 penduduk dunia.

Menurut IDC, butuh beberapa kuartal agar manufaktur dan logistik di China bisa kembali normal. Sebab, para pekerja di sana hanya bisa kembali ke pabrik secara bertahap.

Karena itu, pemerintah akan membantu industri ponsel pintar di tengah guncangan permintaan karena Virus Corona. "Jumlah pengiriman akan dikurangi pada akhir tahun ini melalui bantuan stimulus dan subsidi yang didukung oleh pemerintah (China)," demikian keterangan resmi IDC.

Masalah seperti penutupan pabrik, mandat karantina, dan pembatasan perjalanan akan menyulitkan vendor  dalam merakit, tambah analis IDC Srivastava. Pada kuartal ketiga tahun ini, kondisinya diharapkan sudah membaik.