Ditemukan Planet Terpanas dengan Suhu 2.700 Derajat Celcius

Ilustrasi planet terpanas.
Sumber :
  • SciTechDaily

VIVA – Para ilmuwan dari University of Southern Queensland, Australia menemukan sebuah planet terpanas dengan suhu mencapai 2.700 derajat celsius. Mereka bahkan menyebutnya sebagai planet neraka. Planet baru ini diberi nama TOI-1431b atau MASCARA-5b yang berjarak sekitar 490 tahun cahaya dari Bumi.

TOI-1431b merupakan planet gas raksasa sehingga tidak benar-benar memiliki permukaan padat seperti Bumi, karena pada dasarnya adalah atmosfer yang sangat besar dan dalam. Suhu di planet tersebut cukup tinggi untuk menguapkan sebagian besar logam.

Pada siang hari suhunya mencapai 2.700 derajat celsius, sedangkan malam hari hanya turun sedikit atau 2.300 derajat celsius. "Ini merupakan suhu terpanas kedua yang pernah diukur. Tidak ada kehidupan yang bisa bertahan di atmosfer seperti itu," kata Ahli Astrofisika, Brett Addison, dikutip dari ABC News, Kamis, 29 April 2021.

Satelit Survei Exoplanet Pelatihan NASA, untuk pertama kalinya menandai TOI-1431b sebagai kemungkinan planet pada akhir 2019. Addison mengatakan, pengamatan lanjutan yang dikumpulkan selama beberapa bulan dengan teleskop Stellar Observation Network Group di Kepulauan Canary.

Bahkan, pengamatan dilakukan bersama dengan teleskop lain di seluruh dunia, dan itu telah membantunya memastikan keberadaan planet neraka itu.

"Saya bisa melihat orbit kecepatan radio mulai menjadi sangat jelas, menunjukkan bintang bergoyang-goyang. Saat itu saya tahu kalau ini pasti planet tapi masif," ujarnya.

Addison kembali menegaskan jika manusia tidak akan bisa menginjakkan kaki di TOI-1431b dalam waktu dekat. Selain suhu yang tak tertahankan, komposisi gasnya juga menyebabkan permukaan yang tidak jelas.

Planet baru yang diberi nama TOI-1431b ini juga dikenal oleh para peneliti sebagai MASCARA-5b, tetapi Addison mengatakan itu tidak ada hubungannya dengan makeup. "Itu singkatan dari Multi-site All Sky Camera. Nama itu berdasarkan survei (yang menemukan planet). Para astronom suka membuat akronim lucu untuk teleskop dan observatorium mereka," papar dia.

BPS Catat Ekspor Maret 2024 Naik 16,40 Persen Terdorong Logam Mulia hingga Perhiasan
Ilustrasi kiamat.

Kapan Bumi Kiamat?

Pertanyaan mengenai kapan Bumi akan mengalami kiamat seringkali menjadi topik pembicaraan, namun sampai saat ini pertanyaan tersebut masih belum dapat dijawab.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024